Follow Us

Heboh Wagub Jabar Sebut Poligami Jadi Upaya Cegah HIV/AIDS, MUI Bantah dan Balas Telak dengan Solusi Terbaik Ini

Puspita Rahayu - Kamis, 01 September 2022 | 20:30
Penularan hingga gejala HIV/Aids
Reuters

Penularan hingga gejala HIV/Aids

Gridhype.id- Saat ini masyarakat sedang dihebohkan dengan maraknya pemberitaan mengenai kasus HIV AIDS yang ditemukan di Bandung.

Kasus HIV AIDS tersebut menjadi sorotan banyak orang termasuk para pejabat daerah setempat.

Menariknya, Wakil gubernur Jawa Barat justru memberikan sebuah pernyataan mengejutkan soal pencegahan HIV AIDS.

Dirinya menyebut bahwa poligami menjadi salah satu cara untuk menghindari diri dari penyakit tersebut.

Dianggap sebagai upaya pencegahan HIV AIDS, ternyata poligami tidak disarankan oleh MUI.

MUI dengan tegas menolak pernyataan tersebut dibarengi dengan penguatan bahwa pencegahan HIV AIDS bisa dilakukan dengan setia pada pasangan.

Sebelumnya, Wakil Gubernur Jawa Barat menyebut soal penularan penyakit HIV AIDS dari suami kepada istri.

"Daripada seolah-olah suami tidak suka begitu tapi akhirnya kena ke istrinya sendiri, toh agama juga memberikan lampu hijau. Asalkan siap adil, kenapa tidak?" Ungkapnya.

Menanggapi pernyataan tersebut, ketua MUI Jawa barat lantas menyarankan pemerintah Jabar untuk mendampingi orang dengan HIV AIDS dibandingkan mengusulkan poligami.

Sementara itu, seperti dilansir dari laman gridhealth.id, Pakar Kesehatan sekaligus anggota dari PB IDI, Prof. Zubairi mengusulkan setia sebagai langkah pencegahan penyebaran HIV.

"Jadi banyak sekali ibu rumah tangga yang terinfeksi dari suaminya, sebagian besar terinfeksi dari suami," jelasnya.

"Pada prinsipnya penularan kan macam-macam, intinya adalah kalau yang (penyebaran HIV secara) seksial, kalau saya menikah dengan satu perempuan tidak ada hubungan seks dengan yang lain, itu risiko penularan bisa dikatakan nol," ungkapnya.

Source : Kompas.tv, Gridhealth

Editor : Nailul Iffah

Baca Lainnya

Latest