GridHype.ID - YouTuber Atta Halilintar belum lama ini dilarikan ke rumah sakit karena kondisi kesehatannya yang mendadak drop.
Usut punya usut, Atta Halilintar terserang penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) hingga harus dirawat di rumah sakit.
Dua hari sudah Atta Halilintar mendapat perawatan medis, Aurel Hermasnyah pun buka suara terkait kondisi terbaru suaminya itu.
Mengutip Tribun Style, diungkap Aurel, trombosit dalam darah Atta saat jalani tes darah hanya sekitar 134.000.
Artinya kadar trombosit dalam tubuh Atta masih cukup rendah dan jauh dari normal.
Pasalnya, trombosit dapat dikatakan normal apabila berjumlah sekitar 150.000 hingga 450.000 per mikroliter.
"Tadi sih terakhir 134 ribu, ini mau cek lagi sekalian ketemu dokter," ungkap Aurel dalam unggahan kanal YouTube KH Infotainment pada Sabtu (20/8/2022).
Kondisi Atta yang belum membaik itu membuat ayah Ameena harus dirawat lebih lama di rumah sakit.
"Ini masih di rumah sakit. Kemungkinan masih (dirawat) selama seminggu, ini baru hari kedua," tambah Aurel.
Selain itu, Aurel mengungkapkan apabila sang suami saat ini alami susah makan.
"Memang kalau DBD agak susah makannya," kata ibu satu anak tersebut.