Menurut Aurel, sekolah tersebut memiliki antrean masuk cukup panjang, sehingga perlu mendaftar sedini mungkin.
"Ya Allah, denger dulu, denger dulu, ini tuh bukan apa-apa, sekolah yang aku daftarin ini memang waiting list-nya banyak banget," kata Aurel.
"Dan ini tuh sekolah yang tesnya bener-bener tes kayak ujian, kalau misal nilai lu jelek, ya kalau lu enggak keterima ya enggak keterima.
Walaupun lu anak ini, anak siapapun, ya enggak bisa (masuk), itu bener-bener dari kepintaran otak," ucap Aurel menjelaskan.
Mendengar rencana Aurel, Atta sempat bertanya tentang kemungkinan putri mereka sekolah di tempat lain yang bisa langsung masuk atau kegiatan selain akademik.
"Udahlah cari yang langsung aja. Ada les-les gitu enggak?," tanya Atta.
"Ada," jawab Aurel yang menginginkan putrinya itu bisa semua hal yang berhubungan dengan musik dan olahraga.
"Enggak ada jadwal buat syuting Ameena, enggak bisa syuting," sambung Aurel.
Walaupun berencana memberikan pendidikan terbaik dan berbagai les di luar akademik, Aurel tak ingin memaksakan putrinya itu.
"Jadi memang mama Nur itu pengin kalau pun misalnya dia di sekolah, misalnya enggak suka, di rumah tetap aku ajarin kayak musik, karena dulu aku kayak gitu," ujar Aurel.
"Jadi enggak dipaksa apa-apa?," tanya Atta kemudian.