GridHype.ID - Boneka arwah atau spirit doll agaknya tengah menjadi tren di kalangan selebriti Tanah Air.
Mulai dari Ivan Gunawan hingga Celine Evangelista, kini tengah ramai disorot publik karena spirit doll mereka.
Padahal sebelumnya, sempat tenar sosok seniman ventriloquist Ria Enes dan bonekanya, boneka Suzan.
Ya,Ria Enes bersama boneka Suzan adalah karakter yang sangat populer di era 1990-2000-an.
Ria Enes dan boneka Suzan telah menjadi ikon bagi para anak yang bertumbuh di era 1990-an.
Di mana boneka Susan kerap hadir menghibur lewat dongeng-dongengnya.
Tren memelihara boneka yang jauh sudah dibuat oleh Ria Enes akhir-akhir ini ramai diikuti oleh para pesohor Tanah Air.
Melihat fenomena tersebut, mengutip Kompas.com, Ria Enes menyebut itu adalah bagian dari hasil imajinasi mereka.
"Tergantung, itu kan kalau misalnya kita anggap itu (sebagai anak), itu kan dari imajinasi kita," kata Ria Enes dalam wawancara eksklusif virtual bersama Kompas.com, Kamis (6/1/2022).
"Imajinasi kita sudah ke mana-mana, sudah membayangkan apa aja, kemudian muncul ikatan emosi, ada sugesti, atau mungkin akhirnya menjadi kalau boleh dibilang jimat. Lebih ekstremnya seperti itu ya," lanjut Ria.
Ria menyebut kecintaan seseorang terhadap suatu barang adalah hal yang wajar.