GridHype.ID - Belum lama ini Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah tengah menikmati liburannya ke Turki.
Tak sendiri, orang tua Atta Halilintar pun juga tengah menikmati liburannya kali ini.
Sosok orang tua Atta Halilintar yang tak pernah sekalipun muncul di momen penting putranya pun akhirnya bertemu dengan Aurel Hermansyah.
Dilansir dari Tribun Seleb, Atta Halilintar akhirnya pertemukan sang istri dengan kedua orang tuanya.
Di mana pertemuan ini adalah yang pertama kali setelah Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar menikah April 2021 lalu.
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah bersama keluarga Anang Hermansyah terbang dari Indonesia ke Turki.
Sesampainya di Turki, mereka langsung bersiap bertemu dengan Halilintar serta Lenggogeni Faruk.
Dari hotel, keduanya menggunakan taksi untuk menuju ke tempat yang telah disepakati.
Aurel Hermansyah pun sempat berteriak karena sangat senang akan bertemu dengan mertuanya.
Sampai akhirnya, mereka mendapat sambutan dengan pelukan hangat orang tua Atta Halilintar.
Ibunda Atta Halilintar sontak berteriak histeris sambil memeluk menantunya yang sedang hamil itu.