Nikita Mirzani belakangan memang sedang jadi sorotan. Hal ini terkait perseteruannya dengan adik Bibi Ardiansyah, Fuji dan Fadly.
Niki, sapaan akrab Nikita Mirzani, membongkar chat percakapan Langit Entertainment dan Fuji.
Di situ terungkap Fuji memasang tarif Rp 10 juta jika hendak dijadikan bintang tamu di YouTube.
Ini bukan kali pertama Nikita memperoleh sorotan dari banyak pihak.
Nikita sering dengan terang-terangan menyatakan ketidaksukaannya pada sesama rekan artis dan tokoh penting lainnya.
Meski dikenal sebagai salah satu aktris yang penuh sensasi dan kontroversi, karier Nikita mulai melejit saat membintangi Film Lihat Boleh, Pegang Jangan.
Setelah itu, Nikita mulai membintangi cukup banyak film Indonesia, di antaranya adalah Perempuan-Perempuan Liar (2011), Nenek Gayung (2012), Comic 8 (2016), Jomblo Reboot (2017), dan masih banyak lagi.
Selain itu, Nikita Mirzani juga pernah mengisi acara Pagi-Pagi Pasti Happy bersama Uya Kuya dan Billy Syahputra yang tayang di Trans TV.
Ragam acara tersebut menjadi lebih populer setelah kehadiran Nikita Mirzani.
Sementara itu Nikita juga pernah membintangi Kita NikahYuk (2014), Jodoh Wasiat Bapak (2017), Firasat (2019), dan juga Jodoh Wasiat Bapak 2 (2021).
(*)