GridHype.ID- Semakin hari, HP murah semakin mudah dicari.
Bagaimana tidak, saat ini banyak vendor smartphone yang berlomba-lomba menciptakan HP murah yang bisa menarik perhatian pembeli.
Salah satu yang kerap menyediakan HP murah di Indonesia yakni perusahaan asal Tiongkok, OPPO.
Bukan rahasia lagi kalau para pencari HP murah di Indonesiakerap melirik ponsel yang dirilis oleh OPPO ini.
Pasalnya, banyak seri HP dengan harga Rp 1 jutaan yang sudah tersedia di pasaran, termasuk OPPO A15.
Harga HP OPPO A15 yang hanya Rp 1,7 jutaan membuatnya jadi produk entry-level paling laris dari OPPO.
OPPO A15 sendiri diperkenalkan secara resmi pada Oktober 2020 lalu.
Tampil dengan desain yang kekinian, harga HP OPPO A15 saat itu dibanderol Rp 1.999.000.
Beberapa bulan berselang, saat ini HP OPPO A15 turun harga menjadi Rp 1.799.000 saja, jelas semakin menarik.
Spesifikasi OPPO A15 tentunya juga menyesuaikan dengan harga yang murah.
HP murah ini dilengkapi dengan RAM 3GB dan memori internal 32GB.