GridHype.id- Deddy Corbuzier yang merupakan youtuber ternama kini memang sedang naik daun.
Lelaki yang dikenal lantaran aksi sulapnya selalu menyuguhkan konten yang sukses menyedot perhatian masyarakat.
Berbagai topik selalu menjadi pembahasan menarik oleh Deddy Corbuzier.
Bahkan kanal miliknya itu saat ini sudah memiliki 15,1 juta subscriber.
Tak jarang topik yang diangkatnya menjadi booming dan menduduki posisi trending.
Ketenaran tersebut rupanya tak selalu mendatangkan kabar bahagia.
Baru-baru ini, Deddy bahkan dikecewakan dengan munculnya video miliknya di kanal lain.
Tak tanggung-tanggung, video yang dicomot tanpa izin itu mendapatkan viewers mencapai 5,6 juta.
Kemarahan yang dirasakan oleh mantan suami Kalina Octaranny itu dibagikan melalui akun instagram pribadi miliknya.
Melalui akun @mastercorbuzier yang diunggah pada Kamis, (15/7/2021), dirinya menyebut bahwa pihaknya sedang mencari sang pemilik akun bodong tersebut.