5. Matikan fitur yang tidak penting
Anda bisa mematikan fitur-fitur Android yang tidak penting untuk meningkatkan performa ponsel Anda, sekaligus meningkatkan daya tahan baterai.
Beberapa di antaranya seperti fitur Always-on Display di sejumlah ponsel dengan layar AMOLED, fitur Bluetooth, koneksi data apabila WiFi tersedia, Battery Saver, GPS, NFC, dan sejenisnya.
Anda juga bisa mematikan fitur auto-sync untuk mematikan kemampuan sinkronisasi berbagai aplikasi yang terpasang di ponsel Anda dengan cara mengunjungi "Settings" > dan "Accounts".
Ketika fitur auto-sync dimatikan, maka aplikasi macam Gmail atau Facebook tidak akan memperbarui informasinya kepada pengguna kecuali aplikasinya dibuka.
(*)