“Enam bulan lalu tempat ini kosong, jadi sama Bu Risma disulap jadi buat temen-temen yang mungkin nasibnya kurang beruntung seperti pemulung, orang yang ngga punya pekerjaan di sini dipekerjakan sama Bu Risma,” tambah Raffi.
Tak hanya Ibu Risma, acara tersebut juga dihadiri oleh chef ternama Renatta Moeloek.
Ketiganya tampak sedang duduk di satu meja dan meneguk kopi berlabel unik yaitu Historisma.
Tempat yang sebelumnya tak berfungsi itu kini kembali dihidupkan dengan dibangunnya restoran-restoran kecil dan tempat berbagai kerajinan.
Turut berperan dalam misi sosial tersebut, Raffi mengaku sanggup untuk membantu terlaksananya program serupa demi membantu perkembangan perekonomian masyarakat.
“Kalo ada tempat lain yang bisa kita sulap jadi seperti ini, kita dari Rans Entertainment siap,” ujar Raffi menyanggupi.
Ia juga memperkenalkan adanya Rans Foundation yang sedang dirilis.
Hal tersebut diharapkan mampu membantu program pemerintah terkait dengan misi sosial.
Raffi juga berharap agar apa yang tengah dijalaninya kini bersama sang Menteri Sosial dapat memberi pengaruh baik baik dirinya dan sesama.
Bahkan ia menyatakan bahwa berbagi dapat menjadi media untuk menggugurkan dosa-dosanya.