Caca Tengker pun tampak memberikan black card kepada Rieta Amilia.
Namun, sang ibunda justru menolaknya.
Pasalnya, Rieta Amilia yang akan membayar semua makanan yang sudah disantapnya dengan anak cucuknya.
Ia pun menyebut bahwa black card Caca Tengker lebih baik digunakan untuk sang cucu, Ansara.
"Gak usah, itu mah buat Ansara aja," kata Rieta Amilia, dikutip TribunnewsBogor.com dari Youtube Mama Rieta (11/4/2021).
Melihat Ansara diberi black card, salah seorang kru berucap kepada Rafathar.
"Kok Ansara dikasih kartu, Rafathar enggak sih?" kata kru vlog Mama Rieta yang hendak memanas-manasi Rafathar.
Dengan polosnya, Rafathar menanyakan hal tersebut kepada Nagita Slavina.
"Aa kok gak dikasih?" tanya Rafathar.
"Iya, Aa emang gak dikasih kartu," jawab Nagita Slavina.