Follow Us

Peringati Hari Sumpah Pemuda, Anggun C Sasmi Bangga dengan Darah Indonesia Meski Tinggal di Paris: Itu Semua Tak akan Berubah

Helna Estalansa, None - Rabu, 28 Oktober 2020 | 12:00
Anggun C Sasmi
IG @anggun_cipta

Anggun C Sasmi

GridHype.ID - Tepat hari ini (28/10/2020) Indonesia tengah memperingati Hari Sumpah Pemuda.

Sejumlah tagar hingga ucapan 'Selamat Hari Sumpah Pemuda' pun menjadi trending topik di Twitter.

Kali ini, penyanyi senior Tanah Air, Anggun C Sasmi turut merayakan Hari Sumpah Pemuda.

Anggun C Sasmi mengatakan, Hari Sumpah Pemuda merupakan sebuah momen bagi para anak muda dan masyarakat Indonesia pada umumnya untuk menggairahkan rasa nasionalisme dalam diri masing-masing.

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Sosok Suami Ke 4 Anggun C Sasmi Ternyata Bukan Orang Sembarangan

Anggun, melalui jumpa pers virtual, Selasa (27/10/2020), merasa bangga dengan darah Indonesianya, walaupun ia saat ini tinggal di Paris, Perancis dan jauh dari Tanah Air.

"Darah saya adalah darah Indonesia, tak peduli saat ini saya tinggal di mana. Fakta bahwa saya lahir di Indonesia, dari orang tua asal Indonesia, dan masa kecil yang aku habiskan di Indonesia, itu semua tak akan berubah," kata Anggun.

Menurutnya, rasa bangga dan nasionalisme yang tinggi merupakan esensi dari menjadi seorang anak bangsa dan memaknai Sumpah Pemuda.

Baca Juga: Anggun C Sasmi Prihatin Makam BJ Habibie Dibuat Selfie, Melanie Subono Akhirnya Angkat Bicara: 'Itu Makam Bukan Rumah Pribadi'

Anggun kemudian mengenang penampilannya saat membuka gelaran Asian Games di tahun 2018 silam di Jakarta, dengan lagu "Pemuda".

Ia mengungkapkan, dirinya merasa bangga dapat membawakan lagu tersebut di pesta olahraga terbesar di Asia itu.

Source : Wartakotalive

Editor : Nailul Iffah

Baca Lainnya

Latest