Gridhype.id-Setelah lima bulan berada dalam masa rehabilitasi terkait kasus narkoba, Roy Kiyoshi akhirnya dinyatakan bebas dari Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur, Selasa 6 Oktober 2020 kemarin.
Sebelumnya Roy Kiyoshi diketahui terjerat kasus penyalahgunaan narkoba pada 12 Agustur 2019.
Dirinya mendapat vonis menjalani rahabilitasi selama lima bulan di RSKO.
Setelah dinyatakan bebas, Roy Kiyoshi pun mengungkapkan pengalamanannya selama di rehabilitasi.
Seperti dilansir dari kompas.com pada Rabu (7/10/2020), berikut 4 fakta mengenai kebebasan Roy Kiyoshi.
Baca Juga: Breaking News, 5 Bulan Jalani Rehabilitasi Roy Kiyoshi Pulang ke Rumah: Aku Mau Dimanja Papa Mama
Ceritakan pengalaman saat direhabilitasi
Roy Kiyoshi mengucap syukur atas kebebasannya dari RSKO Cibubur.
Dalam kesempatan itu, Roy Kiyoshi menceritakan bagaimana ia menjalani hari-harinya saat rehabilitasi.
"Selama direhab seru banget sebenarnya, ada kegiatan, kalau pagi, ada morning meeting, kalau malam ada meeting. Setiap meeting kami ditanya, ‘gimana feeling hari ini ada kendala enggak, tujuan hari ini mau ngapain’,” ucap Roy Kiyoshi dalam YouTube Beepdo seperti dikutip Gridhype.id.
Roy berujar, selama rehabilitasi kondisi kesehatannya berangsur membaik.