Follow Us

Usai Disebut Sebagai Wuhannya Indonesia, Surabaya Kini Ditetapkan Jadi Zona Hitam, Apa Maksudnya?

Nabila N C, None - Rabu, 03 Juni 2020 | 14:00
Surabaya masuk dalam kategori zona hitam.
instagram.com/jatimpemprov

Surabaya masuk dalam kategori zona hitam.

GridHype.ID - Peningkatan angka infeksi virus corona di Surabaya dianggap sangat mengkhawatirkan.

Sejak beberapa hari terakhir, kasus Covid-19 di Surabaya memang mengalami peningkatan yang cukup signifikan.

Bagaimana tidak, hingga Selasa (2/6/2020) malam, jumlah kasus Covid-19 di Surabaya mencapai 2.748 kasus.

Baca Juga: Siapa Sangka Minum Campuran Jahe dan Gula Merah Miliki Khasiat Luar Biasa, Salah Satunya Ringankan Stres!

Mengutip Kompas.com (28/5/2020), Ketua Rumpun Kuratif Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jawa Timur, dr Joni Wahyuhadi mengatakan, Surabaya bisa menjadi seperti Wuhan jika warganya tidak patuh terhadap protokol.

Hal itu lantaran mayoritas kasus Covid-19 di Jawa Timur ada di Surabaya.

"65 persen Covid ada di Surabaya Raya. Ini tidak main-main, Surabaya bisa jadi Wuhan kalau warganya tidak disiplin," kata Joni, Rabu.

Baca Juga: Jangan Garuk Gigitan Nyamuk di Wajah, Seorang Pria Nyaris Meninggal Usai Lakukan Hal Itu

Sementara itu, dalam peta sebaran Covid-19 di Jawa Timur, Kota Surabaya terlihat berwarna hitam sejak empat hari terakhir.

Ketua Rumpun Kuratif Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jawa Timur, dr Joni Wahyuhadi mengatakan, warna hitam menunjukkan kasus Covid-19 di daerah tersebut lebih dari 1.025 kasus.

"Semakin banyak catatan kasusnya."

Baca Juga: Termasuk Tipe Ekstrovert atau Introvert? Yuk Cek Kepribadianmu Lewat Tes Gambar Berikut

Source : intisari online

Editor : Linda Fitria

Baca Lainnya

Latest