GridHype.ID - Pernahkan kalian mengalami beruntusan ?
Masalah kulit yang satu ini kadang membuat rasa percaya diri kita menciut.
Beruntusan sendiri merupakan salah satu tipe jerawat yang menyebalkan.
Bagaimana tidak, karakteristiknya kecil-kecil, tersebar, dan berwarna kemerahan, sehingga sangat mengganggu penampilan kita.
Beruntungnya, kita bisa gunakan bahan alami yang mudah banget kita dapatkan di rumah biar bruntusan cepat menghilang.
Yuk coba aja gunakan 4 bahan alami ini untuk hilangkan bruntusan di wajah kita!
1. Cuka Apel
Cuka apel punya beragam kandungan asam, salah satunya adalah succinic acid yang bisa mengurangi inflamasi, mematikan bakteri penyebab bruntusan, hingga mencegah wajah terluka atau meninggalkan bekas jerawat.
Cuka apel juga punya kandungan lactic acid yang bisa membuat bekas jerawat perlahan memudar dan meratakan kulit.