GridHype.ID- Baru-baru ini India menjadi sorotan dunia.
Telah terjadi kerusuhan besar di India, tepatnya di kota New Delhi.
Kerusuhan ini meletus di Timur Laut Delhi sejak awal pekan dan menyebabkan lebih dari 30 orang tewas dan ratusan orang luka-luka.
Selain menyebabkan hilangnya nyawa, kerusuhan ini juga membuat banyak properti rusak.
Baca Juga: Nggak Mau Pakai Jasa Laundry atau Mesin Cuci, Sarwendah Pilih Duduk Jongkok Kucek Bajunya Satu-satu
Peristiwa ini sampai dijuluki sebagai kerusuhan terburuk di Delhi dalam beberapa dasawarsa.
Beberapa pihak pun disoroti terkait meletusnya kerusuhan ini.
Salah satunya yaitu aktor penting di balik peristiwa mencekam tersebut.
Dia adalah Kapil Mishra, sosok yang disebut-sebut merupakan provokator pembantaian umat islam di India.
Hal itu karena Mishra mulai mengancam kelompok penentang CAA (Citizenship AmandmentAct), Udang-undang yang dianggap Anti-muslim.
Melansir Kompas.com, Perselisihan pertama kali bermula pada Minggu (23/02/2020) antara demonstran pendukung (Hindu), dan penolak UU CAA, yang beragama Islam.