Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Harus Tahu, Tahi Lalat Ini Bisa Jadi Tanda Kanker Kulit Mematikan

Dok Grid - Rabu, 03 Januari 2024 | 16:32
Beberapa Tahi Lalat Berikut ini Jadi Tanda Kanker Kulit Mematikan, Simak Penjelasannya!
The Sun

Beberapa Tahi Lalat Berikut ini Jadi Tanda Kanker Kulit Mematikan, Simak Penjelasannya!

GridHype.ID – Tahi lalat merupakan bintik kecil berwarna coklat atau kehitaman yang biasanya ditemukan di atas permukaan kulit.

Keberadaan tahi lalat di beberapa bagian tubuih tertentu biasanya dipercaya memiliki makna tersendiri.

Namun tahukah kamu jika tahi lalat yang ada di tubuh kita bisa juga menjadi hal yang menghawatirkan.

Dilansir dari The Sun, jutaan warga Inggris mempertaruhkan nyawanya.

Bahkan satu dari 10 orang Inggris, termasuk anak-anak berumur 8 tahun, suka menggunakan sunbed atau alat pemanas berbentuk kasur demi mendapatkan warna kulit cokelat.

Menggunakan sunbed pada usia sebelum 35 tahun dapat meningkatkan peluang terkena melanoma - bentuk kanker kulit paling mematikan - hingga 87 persen.

Terlepas dari risiko itu, banyak orang yang masih tidak tahu apa-apa tentang tanda-tanda kanker kulit.

Baca Juga: Ternyata Kacang Rebus Memiliki Manfaat Tak Terduga Bagi Tubuh, Simak

Akibatnya, mereka akan mengabaikan perubahan pada tahi lalat, dan noda baru yang kelihatannya tidak berbahaya.

Kanker kulit memiliki tingkat kelangsungan hidup yang baik - 90 persen jika penyakit ini terdeteksi pada tahap pertama.

Dan para ahli memperkirakan 86 persen kasus dapat dicegah.

Source :Intisari Online

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x