Tips Kesehatan, Jangan Disadari, Yuk Kenali Ciri-ciri Diabetes di Usia Muda Sebelum Terlambat

Kamis, 06 Juli 2023 | 06:02
Pixabay/Steve Buissinne

Tanda diabetes semakin parah.

GridHype.ID -Kamu semua harus tahu soal tips kesehatan berikut ini.

Sebab tips kesehatan ini akan membaigkan ciri-ciri diabetes di usia muda yang jarang disadari.

Mulai dari sering kencing sampai pandangan kabur.

Karena itulah, mengenal ciri-ciri diabetes di usia muda penting dilakukan, agar penderita bisa segera menerima pengobatan yang tepat.

Pasalnya penyakit kronis ini tidak hanya dialami oleh lansia tapi juga orang muda bahkan anak-anak.

Diabetes atau diabetes melitus adalah penyakit kronis yang terjadi ketika tubuh tidak dapat memproses glukosa sebagai sumber energi dengan baik.

Alhasil, kadar glukosa dalam darah bisa meningkat dan menimbulkan keluhan hingga kondisi serius.

Seseorang dikatakan mengalami diabetes atau penyakit kencing manis jika kadar gula darah melebihi batas normal.

Melansir dari Kompas.com, menurut data Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), kasus diabetes pada anak baik tipe 1 dan 2, meningkat 70 kali lipat per Januari 2023 dengan prevalensinya 2 per 100.000 anak usia di bawah 18 tahun.

Medical News Today menyebutkan diabetes tipe 1 terjadi ketika pankeras tidak dapat memproduksi insulin, yaitu hormon yang dihasilkan pankreas.

Padahal insulin sangat diperlukan mengingat tanpa keberadaan hormon ini, maka sel tidak dapat teraliri gula.

Baca Juga: Tips Kesehatan, Kaum Hawa Wajib Waspada Sedini Mungkin, Ini Dia Ciri-ciri Diabetes pada Wanita yang Perlu Diketahui

Hal tersebut tentunya berisiko menyebabkan kadar gula dalam tubuh menjadi melonjak.

Adapun diabetes tipe 1 bisa berkembang pada usia berapa pun, entah anak yang usianya masih belia hingga remaja.

Meski begitu, orang yang terdiagnosis mengidap diabetes tipe 1 rata-rata berusia 13 tahun.

Di sisi lain, diabetes tipe 2 terjadi kala insulin tidak bekerja sebagaimana mestinya yang menyebabkan aliran darah terdapat tumpukan glukosa.

Untungnya diabetes tipe 2 jarang terjadi pada anak, tetapi peluangnya dapat meningkat karena faktor usia.

Seseorang yang menderita diabetes bisa mengalami gejala berupa sering haus dan sering buang air kecil, serta banyak makan tapi berat badannya justru turun.

Namun selain ciri-ciri yang sudah disebutkan, berikut ciri-ciri diabetes di usia muda yang jarang disadari seperti yang dilansir dari Medical News Today.

  1. Sering kencing atau kencing lebih dari dua kali di sela-sela tidur, terutama di malam hari
  2. Kerap merasa haus, padahal cuaca tidak panas dan tidak banyak berkeringat
  3. Mudah lelah, padahal sudah istirahat dan cukup tidur
  4. Berat badan turun, padahal pola makan dan aktivitas tidak berubah
  5. Sering keputihan atau gatal di sekitar alat kelamin karena pertumbuhan jamur meningkat
  6. Jika ada luka di kulit, proses penyembuhannya cenderung lama
  7. Mata sering kering dan pandangan kabur
Di luar kondisi di atas, gejala diabetes di usia muda juga bisa menyebabkan bagian lipatan kulit yang tampak lebih gelap, contohnya leher hitam.

Pada wanita, penyakit ini terkadang juga disertai sindrom ovarium polikistik atau poly-cystic ovary syndrome (PCOS).

Jika Anda merasakan ciri-ciri diabetes di usia muda di atas, ada baiknya segera lakukan pemeriksaan ke dokter.

Penyakit ini perlu dikontrol agar tidak menyebabkan komplikasi yang merusak jantung sampai ginjal.

Artikel ini telah tayang di Sonora.ID dengan judul "Ciri-ciri Diabetes di Usia Muda yang Jarang Disadari! Salah Satunya Sering Kencing"

Baca Juga: Tips Kesehatan, Salah Satunya Ampuh Mengendalikan Diabetes, Inilah 9 Manfaat Wortel yang Harus Kamu Tahu

(*)

Editor : Helna Estalansa

Sumber : Sonora.ID

Baca Lainnya