Amalan Doa dan Dzikir Istighfar di Bulan Rajab, Upaya Memohon Ampunan Penuh pada Allah SWT

Rabu, 25 Januari 2023 | 20:30

amalan bulan rajab

Gridhype.id-Sejak 23 Januari 2023 lalu telah masuk pada Bulan Rajab, bulan penuh keberkahan.

Tidak heran rasanya jika umat muslim berlomba-lomba melakukan beragam amalan baik.

Salah satu amalan baik yang bisa dilakukan saat Bulan Rajab adalah doa dan dzikir istighfar.

Sebulan sebelum memasuki Ramadhan, bulan Rajab termasuk dalam bulan suci dalam Islam.

Termasuk bulan istimewa ada beberapa amalan yang bisa kamu lakukan di bulan ini.

Memperbanyak istifgar rajab merupakan amalan sunnah.

Berikut bacaan istigar Rajab:

Adapun bacaan sayyidul istighfar adalah:

اللَّهُمَّ أَنْتَ رَبِّي لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ خَلَقْتَنِي وَأَنَا عَبْدُكَ وَأَنَا عَلَى عَهْدِكَ وَوَعْدِكَ مَا اسْتَطَعْتُ أَعُوذُ بِكَ مِنْ شَرِّ مَا صَنَعْتُ وَأَبُوءُ لَكَ بِنِعْمَتِكَ عَلَيَّ وَأَعْتَرِفُ بِذُنُوبِي فَاغْفِرْ لِي ذُنُوبِي إِنَّهُ لَا يَغْفِرُ الذُّنُوبَ إِلَّا أَنْتَ

Allahumma anta Rabbi laa ilaaha illaa anta. Khalaqtanii wa ana ‘abduka, wa ana ‘ala ‘ahdika wa wa’dika mastatha’tu. A’udzubika min syarri maa shana’tu. Abuu-u laka bini’matika ‘alayya, wa abuu-u bidzambii faghfirlii … fa innahu laa yaghfirudz dzunuuba illa anta.

“Ya Allah, Engkaulah Tuhanku. Tidak ada Tuhan selain Engkau. Engkau sudah menciptakanku, dan aku adalah hamba-Mu. Aku akan berusaha selalu ta’at kepada-Mu, sekuat tenagaku Yaa Allah. Aku berlindung kepada-Mu, dari keburukan yg kuperbuat. Kuakui segala nikmat yang Engkau berikan padaku, dan kuakui pula keburukan-keburukan dan dosa-dosaku. Maka ampunilah aku ya Allah. Sesungguhnya tidak ada yg bisa mengampuni dosa kecuali Engkau.”

Berikut 4 amalan Sunnah lainnya di dibulan Rajab:

Baca Juga: Doa Harian, Semoga Dipertemukan dengan Bulan Ramadhan, inilah Doa Bulan Rajab yang Bisa Kamu Amalkan

1. Perbanyak Salat

Memperbanyak sholat merupakan sebuah keistimewaan.

Banyak sekali sholat sunnah yang bisa kita kerjakan, seperti sholat dhuha, tahajud dan lain-lain.

Pihaknya juga menyampaikan semua ibadah bagus, dari sekian banyak ibadah yang paling istimewa adalah sholat.

Dan juga membaca Istighfar Rajab.

2. Perbanyak Puasa

Melakukan puasa di bulan rajab merupakan sebuah amalan sunnah yang sebaiknya dilakukan.

Berikut ini niat puasa bulan Rajab :

نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ فِى شَهْرِ رَجَبِ سُنَّةً ِللهِ تَعَالَى

Nawaitu sauma ghadin fi syahri rojabi sunatan lillahi ta'alaa

Puasa di bulan Rajab sangat dianjurkan untuk dilaksanakan.

Tak ada ketentuan khusus yang mengatur waktu dan jumlah dari Puasa Rajab.

Baca Juga: Doa Harian Bulan Rajab Agar Dipertemukan dengan Bulan Ramadhan, Amalkan untuk Menjemput Keberkahan

Puasa Rajab boleh dilakukan kapanpun selama masih berada di dalam Bulan Rajab.

Jumlah Puasa Rajab juga tidak ditentukan harus berapa hari dilaksanakan.

Artinya, boleh dilaksanakan satu hari maupun 30 hari penuh.

3. Perbanyak Doa

Saat memasuki bulan Rajab, Rasulullah SAW membaca doa ini:

اَللّٰهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِي رَجَبَ وَشَعْبَانَ وَبَلِّغْنَا رَمَضَانَ وَاَعِنَّا عَلَى الصِّيَامِ وَالْقِيَامِ

Allohumma baarik lanaa fii rojaba wa sya'banaa wa ballighnaa romadhonaa

Artinya:"Ya Alloh berilah kami keberkahan di bulan Rojab dan Sya'ban dan sampaikan kami pada bulan Romadhon."

Sementara itu di hari Jumat terakhir bulan Rajab saat khotib salat jumat duduk di antara dua khutbah, maka seorang muslim dianjurkan untuk membaca doa ini sebanyak 35 kali:

اَحْمَدُ رَسُوْلُ اللّٰهِ ، مُحَمَّدٌ رَسُوْلُ اللّٰهِ × ٣٥

Bila membaca doa tersebut, insyaallah sakunya tidak akan sepi dari uang, asalkan diiringi dengan usaha yang sungguh-sungguh.

4. Baca Doa Ini di Pagi dan Sore

Setelah salat Subuh dan Maghrib, hendaknya seorang muslim membaca doa ini sebanyak 70 kali agar terhindar dari api neraka.

ربِّ اغْفِرْلِيْ وَارْحَمْنِيْ وَتُبْ عَلَيَّ

Selain itu saat hari Jumat terakhir di bulan Rajab dianjurkan membaca doa ini.

Di hari Jumat terakhir Bulan Rajab saat khotib salat jumat duduk di antara dua khutbah, maka seorang muslim dianjurkan untuk membaca doa ini sebanyak 35 kali:

اَحْمَدُ رَسُوْلُ اللّٰهِ ، مُحَمَّدٌ رَسُوْلُ اللّٰهِ × ٣٥

Artikel ini telah tayang diTribun Jatengdengan judulBacaan Doa dan Dzikir Istigfar Rajab Lengkap dengan Arti dan Terjemahannya

Baca Juga: Sudah Memasuki Bulan Rajab Banyak Amalan yang Bisa Diamalkan Seorang Muslim, Simak Jadwal Puasa Sunnah di Bulan Februari 2022 ini

(*)

Editor : Puspita Rahayu

Sumber : Tribunjateng.com

Baca Lainnya