Gridhype.id-Dunia entertainment Tanah Air dihebohkan dengan kekerasan yang dilakukan Ferry Irawan kepada Venna Melinda.
Kerap tampil mesra bak tiada masalah apa-apa, siapa sangka Venna Melinda justru menjadi korban KDRT Ferry Irawan.
Belum genap setahun menjalin rumah tangga, kini Venna Melinda dan Ferry Irawan justru harus menanggung luka imbas kasus yang terjadi pada mereka.
Namun siapa sangka, tabiat Ferry Irawan justru pernah diungkapkan sebelumnya.
Sebelum Venna Melinda alami KDRT, Anggia Novitasempat bongkar tabiat burukFerry Irawan.
Anggia Novita yang merupakan mantan istri Ferry Irawanmengaku pernah dikasarioleh mantan suaminya tersebut.
Bahkan Anggia Novita mengakulehernya sempat ditodong pakai pisauoleh Ferry Irawan.
Tabat burukFerry Irawanini juga sempat disampaikan olehAnggia NovitakepadaVenna Melinda sebelum ibu Verrell menikahi mantannya tersebut.
Namun sayang, Venna Melinda yang kala itu tengah dimabuk cinta tetap menikah dengan Ferry Irawan.
Kini peringatan Anggia bak terbukti.
Venna Melinda melaporkanFerry Irawanatas dugaanKDRT.
Ibunda Verrell Bramasta tersebut sampai berdarah akibat di-KDRT olehFerry Irawan.
Kini curhatan lawas Anggia pun kembali diungkit netizen dan viral.
Dua belas tahun berumahtangga dengan aktorFerry Irawan,Anggia Novitamenyebut banyak peristiwa yang dialaminya.
Karena rentetan peristiwa itulah ia kini mantap melayangkan gugatan cerai ke pengadilan agama.
"Selain dia juga agak kasar, kalau misalkan dia marah itu dulu-dulu sering banting pintu, terus ditonjokin," ujarAnggia Novita, dikutip dari kanal YouTube MAIA ALELDUL TV, Senin (16/8/2021).
Bahkan, ia sering meminta untuk pisah karena tak kuat dengan kelakuan sang suami.
"Kalau saya bilang 'ya sudah kalau kamu enggak cocok, kamu pergi saja, enggak apa-apa'.
Dia selalu nangis, 'kamu usir saya, kamu tega'.
Dia mau bunuh diri pergi ke dekat jendela, uring-uringan," kata Anggia.
Selain itu, Anggia Novita mengatakan, sudah lelah karena sikap Ferry Irawan yang tidak dewasa dan cemburuan.
"Benar-benar kayak anak kecil banget, apa-apa cemburu, apa-apa marah, minta diladenin," ucapnya.
Anggia juga berujar, apabila menolak makanan karena sudah makan di kantor,Ferry Irawanlangsung marah dan membuang makanan tersebut.
"'Aku tadi sudah makan'. 'Kamu enggak mau makan? langsung diambil makanannya dibuang ke tempat sampah.
Itu yang kadang-kadang saya sedih, kok gitu banget," ujar Anggia.
Berbagai peristiwa dialami tersebut membuat Anggia Novita tidak tenang hingga akhirnya memutuskan untuk berpisah.
"Dia kan punya pisau swiss army gitu, ditaruh di leher saya 'kita mati bareng sekarang' sering begitu.
Selalu saya bilang, "kita pisah" karena saya pikir hati saya enggak tenang," kata Anggia Novita.
Sebagaimana diketahui,Anggia Novitasudah membangun rumah tangga bersama Ferry Irawanselama 12 tahun.
Namun, pada Juli 2021,Anggia Novitamengajukan gugatan cerai terhadap Ferry di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Motif Ferry Irawan KDRT Venna Melinda
Dikutip dari siaran langsung TribunJatim.com, Senin (9/1/2023), Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Dirmanto mengungkapkan motifFerry Irawanlakukan dugaanKDRTterhadapVenna Melinda.
Dari hasil pemeriksaan Dirmanto mengatakan bahwa, tidak ada motif ekonomi pada kasus dugaanKDRTyang dialamiVenna Melinda.
Pernyataan tersebut seklaigus meluruskan kabar yang ramai menyebut bahwa motif ekonomi lah yang memicu dugaanKDRTyang dialami olehVenna Melinda.
“Hasil pemeriksaan sementara tidak ada motif ekonomi.
Sekali lagi diluruskan karena berita di luar itu tidak benar.”
“Tidak ada motif ekonomi terkait kejadian tersebut,” ucap Dirmanto.
Dirmanto menyebut, saat ini sudah tujuh orang saksi yang sudah diperiksa terkait kasus dugaanKDRTyang dialamiVenna Melinda.
“Saya mendapatkan informasi dari tim pemeriksa, itu sudah ada tujuh orang yang diperiksa,” imbuh Dirmanto.
Dirmanto mengatakan saat ini sudah ada barang bukti yang disita, yakni berupa sebuah penyimpanan data.
“Ada barang bukti yang disita dan sudah didalami, berupa data penyimpanan microSD dan sudah disita,” terang Dirmanto.
Kabid Humas Polda Jawa Timur, Kombes Pol Dirmanto mengungkapkan motif kasus dugaanKDRTyang dialami Venna Melinda bukan karena masalah ekonomi.
Dirmanto menambahkan bahwa, saat ini isi dari penyimpanan data tersebut sedang didalami oleh penyidik.
“Ya ini masih didalami ya, microSD itu isinya apa.”
“Apa saja yang ada didalamnya masih didalami sama penyidik,” terang Dirmanto.
Artikel ini telah tayang diTribun Trendsdengan judulSudah Peringatkan Venna Melinda, Anggia Novita Sempat Beber Tabiat Ferry Irawan: Hati Saya Ga Tenang
Baca Juga: Bukan Hanya Venna Melinda, Inilah Sederet Aktris Korban KDRT yang Hidup Bahagia Meski Memilih Cerai
(*)