Tak Kuasa Air Matanya Pecah Jadi Sasaran Empuk Hujatan Netizen Usai Curhatan Via Vallen Viral, Mella Rosa Ngaku Tertekan dan Ungkit Tragedi Alphard Terbakar

Selasa, 20 Desember 2022 | 09:00
TribunStyle.com

Mella Rossa adik Via Vallen bantah minta uang ke sang kakak

GridHype.ID - Adik Via Vallen, Mella Rossa tak kuasa menahan air matanya.

Sebagaimana yang diketahui, Via Vallen baru-baru ini curhat dimana dirinya merasa menyesal dengan memanjakan adik-adiknya.

Terlebih pendangdut 31 tahun tersebut harus menjadi tulang punggung keluarga.

Mengutip dari Kompas.com, Via mengatakan, memberi uang jajan justru membuat sebagian adik-adiknya manja dan kurang paham konsep kerja. Semua biaya hidup ditanggung oleh Via Vallen.

Padahal Via Vallen menginginkan agar adik-adiknya tidak merasakan susah seperti yang ia rasakan.

Ia pun akhirnya memfasilitasi adik-adiknya tanpa memberikan petuah.

Namun, ternyata hal itu justru menjerumuskan adik-adiknya.

“Tapi ternyata aku malah menjerumuskan mereka. Mereka terlena karena merasa sudah cukup. Guys, bentuk sayang dan peduli bukan melulu tentang materi yang akhirnya bikin MANJA,” tulis Via Vallen.

Menurut Via Vallen, memanjakan adik-adiknya sama seperti menyuapi anak yang sudah besar dan bisa melakukan banyak hal.

Apabila diteruskan bisa berdampak fatal dan merusak masa depannya.

Via Vallen mengajarkan adik-adiknya untuk tanggung jawab terhadap diri sendiri karena nantinya bakal berkeluarga.

Baca Juga: Terima Hujatan Gara-gara Curhatan Kakaknya yang jadi Tulang Punggung Keluarga, Mella Rosa : Saya Nggak Minta Uang Jatah Bulanan

Namun tentu saja curhatan hati Via Vallen tersebut membuat sang adik, Mella Rossa menjadi sasaran hujatan netizen.

Mengutip dari TribunStyle, setelah curhatan Via Vallen viral, hujatan demi hujatan menghampiri Mella Rossa.

Tak kuat mental, tangis Mella Rossa pun pecah.

Muncul memberikan klarifikasi, Mella Rossa membantah minta jatah bulanan sang kakak.

Imbas cerita Via Vallen tentang jatah bulanan distop, Mella Rossa dihujat warganet.

Sebagai salah satu adik Via Vallen, Mella Rossa tak terima dianggap sebelah mata karena cerita kakaknya.

Hal itu membuat Mella Rossa sebagai adik Via Vallen akhirnya angkat bicara meluruskan kisruh yang terlanjur viral.

Mella Rossa bahkan dianggap sebagai adik tak tahu diri karena hanya bisa menghabiskan uang Via Vallen.

"Perihal adiknya itu jangan sekali-kali menyudutkan saya saja," ujar Mella Rossa dikutip Sripoku.com dari kanal YouTubenya, Senin (19/12/2022).

Ia pun menegaskan bahwa yang menjadi adik Via Vallen bukan di seorang.

Mella Rossa tampak tak terima dengan perlakuan netizen karena cerita Via Vallen.

"Saya mau meluruskan bahwa adiknya itu bukan saya aja," ucapnya.

"Saya anak ketiga dari lima bersaudara. Saya mempunyai adik dan kakak juga," sambungnya.

Baca Juga: Nasi Sudah Jadi Bubur, Via Vallen Sesalkan Dirinya Kerap Manjakan Kebutuhan Adiknya: Aku Malah Menjerumuskan Mereka

Imbas dari hujatan netizen tersebut, kata Mella Rossa, ia mengalami down dan mentalnya hancur.

"Mentalku hancur, sakit hatiku ini guys lihat komen kalian itu sakit," ungkapnya.

Bak sudah memendam rasa sakit hati, Mella Rossa menitikan air mata sembari meminta untuk tak dihujat lagi.

"Aku minta tolong ke kalian jangan ada yang menyudutkan ke saya," pintanya sembari menangis.

Mella Rossa lantas mengungkit jerih payahnya sebagai adik Via Vallen.

Ia mengaku tak pernah meminta uang sepeserpun dengan Via Vallen.

"Saya tekankan sekalilagi, tidak pernah meminta jatah bulanan ke kakak saya," jelasnya.

"Kalau dikasih saya terima, kalau enggak ya gak masalah," imbuhnya.

Menurut Mella Rossa, ia tak pernah memanfaatkan nama Via Vallen untuk mencapai kesuksesannya.

Ia bahkan mengungkit perannya sebagai seorang adik yang bekerja sendiri.

"Peran saya selama ini juga membantu apapun yang ada di rumah, selama saya bisa," jelasnya.

"Kalian ingat tragedi mobil alphard yagn terbakar itu, cuma saya sendiri yang ngurusin sampai selesai," lanjutnya.

"Saya usaha itu pakai uang sendiri, saya punya rasa sungkan meskipun saya adik artis ternama," tambahnya.

Bahkan ketika Via Vallen membutuhkan bantuan, kata Mella Rossa, ia siap pasang badan untuk menolong.

"Kakak saya apapun kalau minta bantuan itu saya nomer satu selalu," ungkapnya.

Ia mengakui masalah yang terjadi di keluarganya karena komunikasi yang tidak berjalan baik.

Sehingga persoalan semakin memanas dan membut salah paham.

"Setiap masalah kelurga pasti ada dan beragam. Di keluarga saya ini masalahnya cuma satu, misskomunikasi," jelasnya.

Baca Juga: Perubahan Wajahnya Berubah Drastis Sampai Dituding Operasi Plastik, Penyanyi Via Vallen Akhirnya Beberkan Fakta Sebenarnya

(*)

Tag

Editor : Nabila Nurul Chasanati

Sumber Kompas.com, Tribunstyle.com