Bak Super Hero, Raline Shah Tiru Orangtuanya Lakukan Kegiatan Sosial Agar Anak-anak di Indonesia Tetap Sekolah 

Senin, 14 November 2022 | 11:30
@RalineShah

Raline Shah

GridHype.ID - Tak hanya punya paras cantik, aktris serba bisa Raline Shah rupanya kerap melakukan kegiatan sosial.

Ya, Raline Shah sudah terbiasa membantu sesama dan mereka yang lebih membutuhkan sejak ia masih kecil.

Bahkan, belum lama ini Raline Shah kepergok sedang melakukan gerakan sosial secara diam-diam.

Tak heran jika dirinya dijuluki sebagai Crazy Kind karena aksi berbaginya tersebut.

Hal itu berawal dari sebuah video yang viral di media sosial.

Video tersebut merekam sebuah truk yang membagikan sembako secara gratis kepada masyarakat.

Mereka bahkan tak tahu siapa orang baik yang melakukan aksi itu.

Ternyata, truk tersebut dikirim oleh Sasa yang berkolaborasi dengan Raline Shah.

Sebuah misi kebaikan yang diharapkan bisa membantu masyarakat agar terhindar dari malnutrisi.

"Aku senang sekali melihat itu, karena aku bisa melihat ada produk perusahaan lokal yang ingin membantu sesama.

Dan saya lihat juga semua teman-teman semangat juga menerima bantuan. Karena masa pandemi itu kan cenderung imunitas kita low jadi membutuhkan vitamin, nutrisi yang cukup.

Makanya saya senang sekali bisa ikut bekerja sama, berkolaborasi di campaign ini," kata Raline Shah dalam keterangannya.

Baca Juga: Jadi Perwakilan Indonesia di Ajang Bergengsi Festival Film Cannes 2022, Outfit Raline Shah Jadi Sorotan, Kalung yang Dikenakan Nyaris Rp 1 Miliar!

"Tujuan Gerakan The Crazy Kind ini difokuskan pada membantu anak tetap sekolah, meningkatkan kesejahteraan guru, menyediakan makanan berkualitas layak untuk masyarakat miskin. Lewat gerakan ini, kita ingin mengubah dunia menjadi lebih baik," lanjutnya.

Bahkan Raline Shah juga mengabadikan foto dirinya yang tengah berdiri di atas ratusan kertas, seperti yang dilihat di akun Instagram miliknya.

Raline Shah ternyata bukan kali ini saja melakukan aksi sosial. Sejak usai dini, Raline Shah telah melakoninya.

Hal itu terjadi karena sejak kecil dirinya sudah diajak oleh ibu dan ayahnya untuk melakukan aksi kebaikan.

Raline pun jadi terinspirasi melakukan hal yang sama seperti kedua orang tuanya.

"Buat saya, inspirasi terbesar saya orang tua saya, karena sebagai anak kita kan selalu meniru orang tua kita dan di masa kecil saya selalu melihat orang tua saya semangat sekali dalam bekerja sosial itu. Membuat mereka lebih semangat dari pekerjaan karier sebenarnya," tutur Raline Shah.

"So my inspiration is my dad dan yang kedua ibu saya yang sangat-sangat peduli dengan anak-anak," sambungnya.

Dalam sesi wawancaranya, Raline Shah bercerita ibunya memiliki yayasan pembinaan anak disabilitas yang telah berdiri selama 20 tahun.

Sedangkan, ia sendiri melakukan konservasi di Gunung Kilimanjaro dan mengelola rumah singgah untuk anak-anak di bawah usia 16 tahun.

Baca Juga: Huru-Hara Kepemilikan Lahan Wanda Hamidah Kian Runyam, Sang Paman Jadi Tersangka hingga Dirinya yang Ikut Dilaporkan Atas Hal Ini

"Ibu saya contohnya sudah di yayasan pembinaan anak cacat sudah lebih dari 20 tahun dan saya juga pembina di sana," ujar Raline Shah dilihat dari YouTube Sasa Melezatkan.

"For me untuk konservasi 2 tahun yang lalu kita naik Gunung Kilimanjaro untuk awareness campaign untuk itu dan juga menggalang dana.

Yang terakhir adalah rumah harapan, yaitu rumah singgah untuk anak-anak di bawah 16 tahun yang saya kelola dengan dua wanita kuat yang lain," imbuhnya.

Kini, Raline Shah mendapat julukan sebagai Crazy Kind.

Raline mengaku senang karena apa yang dilakukannya bisa membawa dampak positif bagi orang banyak.

"Wow I mean, semua orang seharusnya sih crazy kind ya. Karena sebenarnya crazy kind itu membawa kebahagiaan juga bukan untuk orang lain, tapi buat diri kita sendiri juga, so I'm happy," tutup Raline Shah.

Baca Juga: Perubahan Wajahnya Disindir Ruben Onsu dan Ayu Ting Ting, Ivan Gunawan Langsung Beberkan Ongkosnya

Tag :

Editor : Nailul Iffah