Dirundung Pilu, Beginilah Kisah Juana Si Gila yang Nekat Lakukan Hal Terduga Pada Jenazah Suaminya

Sabtu, 12 November 2022 | 06:00
Wikipedia

Juana la Loca

Gridhype.id-Beragam kisah tidak terduga di seluruh penjuru dunia memang kerap mencengangkan bagi siapapun yang mendengarnya.

Kali ini kisah tersebut datang dari Juana La Loca atau yang dikenal juga dengan sebutan Joanna si gila.

Ia adalah seorang kakak perempuan Catherine dari Aragon dan merupakan adik ipar Henry VIII dari Inggris.

Dirinya menikah dengan Philips pada tahun 1496 ketika masih berusia 16 tahun.

Dari pernikahan tersebut, dirinya memiliki 6 anak termasuk Charles yang akhirnya menjadi kaisar Romawi suci.

Juana dikenal sebagai seorang wanita muda yang cerdas dan berpendidikan cukup.

Bahkan, dikatakan pula bahwa wanita tersebut mampu berbicara dalam tiga bahasa di Semenanjung Iberia bersama dengan bahasa latin dan Perancis.

Namun sayangnya, kecerdasan tersebut tidak membuat dirinya diharapkan menjadi putri Asturias (gelar pewaris tahta Aragon) apalagi Ratu Spanyol.

Dirinya memiliki seorang saudara laki-laki bernama Juan dan saudara perempuan bernama Isabella.

Juan meninggal pada tahun 1497 saat dirinya masih berusia 19 tahun.

Isabella meninggal pada tahun 1498 setelah melahirkan putrinya.

Rentetan kematian tersebut lantas membuat dirinya mendapatkan posisi baru sebagai Putri Asturias.

Baca Juga: Terlalu Cinta pada Bayangannya Sendiri, Hidup Sosok Ini Berakhir Tragis dengan Kutukan yang Meliputinya

Kehidupan dirinya semakin hancur saat mendapati sang Ibu jatuh sakit.

Bahkan Juana juga tidak mau makan dan tidur lantaran melihat ibunya menderita sakit.

Juana sempat berkeinginan untuk bergabung dengan suaminya di Flanders, itu artinya ya harus melakukan perjalanan melalui Perancis pada saat Prancis dan Kastilia sedang berperang.

Rencana kepergiannya tak disetujui, Juana lantas marah besar.

Terkenal sebagai sosok yang seram, Juana semakin tidak karuan ketika mendapati suaminya meninggal pada September 1506.

Juana sempat marah dan cemburu terhadap gundik suaminya hingga sempat memutuskan ingin menyerang.

Kestabilan mental Juana yang tidak terkendali membuat dirinya enggan berpisah dengan jenazah sang suami yang telah meninggal dalam waktu lama.

Juana yang saat itu tengah hamil bahkan bepergian dengan tubuh suaminya dari burgos ke Granada, tempat yang akan dimakamkan.

Menempuh perjalanan 668 km adalah perjalanan yang tidak mudah pada saat itu.

Hal mengejutkan terjadi pada Juana karena ia berusaha membuka peti mati suaminya kemudian memeluk dan menciumnya.

Perbuatan Juana tersebut lantas membuat dirinya dianggap sebagai wanita gila.

Dirinya meninggal pada 12 April 1555 di usia 75 tahun dan dimakamkan bersama dengan suami dan orang tuanya.

Baca Juga: Terlupakan, Pilu Nasib Krikalev Berbulan-bulan Terdampar di Luar Angkasa, Bisa Kembali ke BumiUsai Hal Ini Terjadi

Mengusut berbagai riwayat penyakit mental yang dialami oleh keluarganya, Juana diduga memiliki berbagai penyakit mental termasuk skizofrenia dan depresi.

Sebelum meninggal dunia, perilaku tak biasa yang ditunjukkan Juana semakin hari semakin tidak karuan.

Hal tersebut berawal dari kematian ibu , saudara-saudaranya, hingga suaminya sendiri.

Akibatnya, ya dianggap tidak pantas untuk memerintah hingga akhirnya diasingkan.

Dalam pengasingan tersebut, dirinya tidak boleh dikunjungi oleh siapapun hingga akhir hayatnya.

Lantas, apakah Juana benar-benar gila atau justru dibuat gila akibat orang-orang kejam di hidupnya?

Baca Juga: Kisah Pilu Pangeran Al-Waleed bin Khaled Si 'Sleeping Prince', Terbaring Koma Selama 17 Tahun karena Ini

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : intisari

Baca Lainnya