Terancam Hukuman 5 Tahun Penjara, Pemeran dalam Video Asusila Kebaya Merah Ternyata Cuma Dapat Bayaran Rp 750 Ribu

Kamis, 10 November 2022 | 15:30
dok Polda Jatim

Akhirnya dua pemeran video asusila kebaya merah ditampilkan di Polda Jatim, Selasa (8/11/2022). Keduanya yang berinisial ACS dan AH telah ditetapkan menjadi tersangka dan dijebloskan ke tahanan Mapolda Jatim, Selasa (8/11/2022).

GridHype.ID -Belum lama ini video asusila Kebaya Merah berdurasi 16 menit viral di media sosial.

Kata kunci Kebaya Merah pun sampai menjadi trending topik di Twitter.

Akibat hal tersebut, pemeran wanita dan laki-laki dalam video asusila Kebaya Merahakhirnya ditangkap polisi.

Melansir dari Suar.id, pemeran video berinisial AH (24), wanita kelahiran Malang, dan pemeran pria berinisial ACS (29), kelahiran Surabaya.

Mereka berdua ternyata berjualan video asusila melalui akun yang dibuat di Twitter.

Polisi saat ini sudah menyita kebaya merah yang dikenakan AH sebagai barang bukti.

Polisi kini bahkan sedang memburu siapa yang menyebarkan video asusila.

Video asusila Kebaya Merah ternyata dibuat delapan bulan lalu berdasarkan pesanan dari sebuah akun Twitter.

Mengutip dari Kompas.com, para pemeran mendapatkan bayaran Rp 750 ribu atas pesanan tersebut.

"Kedua tersangka mengaku dibayar Rp 750 ribu oleh akun Twitter yang memesan," kata Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Jatim Kombes Farman, Selasa (8/11/2022).

Menurut Farman, mulanya dua pelaku yakni ACS dan AH mendapatkan pesanan dari sebuah akun Twitter untuk membuat video asusila.

Baca Juga: Terungkap Fakta Video Asusila Kebaya Merah, Dibuat 8 Bulan Lalu dengan Bayaran Rp750.000

Pemesan menghendaki video dibuat dengan tema Resepsionis Hotel.

"Keduanya mendapatkan order dari akun Twitter membuat video asusila dengan judul Resepsionis Hotel," kata Farman.

Akun Twitter pemesan diduga memang menyediakan berbagai video asusila dengan harga beragam.

Berdasarkan pengakuan tersangka, video kebaya merah itu dibuat sekitar delapan bulan lalu, atau sekitar 8 Maret 2022.

Lokasi pembuatannya di sebuah kamar nomor 1710 lantai 17 salah satu hotel di Gubeng Surabaya.

"Mereka bergantian mengambil gambar dengan ponsel," katanya.

AH dan ACT saat ini terancam menua di dalam penjara.

Setelah ditetapkan sebagai tersangka, AH dan ACT diancam hukuman 5 tahun penjara.

Sosok Wanita Inisial AH

Melansir dari Tribun-Medan.com, terduga sosok pemeran wanita dalam video viral kebaya merah akhirnya mulai terungkap dari keterangan pihak kepolisian.

Pemeran video syur tersebut adalah perempuan inisial AH yang kini berdomisili di Kota Malang, Jawa Timur (Jatim).

Baca Juga: Pemeran Video Syur 16 Menit Ditangkap, Terungkap Alasan Sosok Wanita Kenakan Kebaya Merah Singgung Soal Fantasi

Terungkap pula apa pekerjaan perempuan berinisial AH tersebut.

Wanitia inisial AH adalah seorang model yang juga dikenal sebagai influencer lokal.

AH juga bukan seorang mahasiswi yang informasinya beredar belakangan ini seiring penangkapannya.

“Nggak mahasiwa, dia model,” kata Plh Kasubdit V Cyber Crime Ditreskrimsus Polda Jatim Kompol Harianto Rantesalu.

Lantas, siapa sosok pemeran pria dalam video viral kebaya merah yang menjani lawan main dari AH?

Sosok Pria Inisial ACS

Terungkap pula profil dan identitas lelaki tersebut adalah pengusaha EO dengan inisial ACS.

Pengusaha EO berinisial ACS tersebut tinggal di Kota Surabaya, Provinsi Jatim.

“Pekerjaan si cowok pengusaha wiraswasta, cewek memang ikut sama pacarnya terus,” jelas Kompol Harianto.

Dalam kasus video kebaya merah viral tersebut, ACS bersama pasangan wanitanya AH kini sudah ditetapkan menjadi tersangka.

“Sudah tersangka (status hukum ACS dan AH),” ujarnya.

Dikutip TribunnewsSultra.com dari artikel TribunJatim.com, pemeran pria dalam video viral kebaya merah itu pernah tertimpa musibah.

Musibah tersebut saat gudang penyimpanan alat pesta milik EO di Surabaya mengalami kebakaran pada 25 September 2022 lalu.

“Truknya masih di depan. Police line juga masih ada. Sepi gak ada aktivitas sama sekali,” kata Dwi Setiyono (39), warga setempat.

Saat disodorkan foto dokumentasi pria inisial ACS, Dwi membenarkan dia adalah pemilik gudang EO tersebut.

“Iya benar itu orangnya,” jelas pria tersebut sembari menunjuk ke layar ponsel yang menampilkan wajah pria inisial ACS.

Baca Juga: Tak Butuh Waktu Lama, Polisi Sudah Amankan Pemeran Video Asusila Kebaya Merah: Keduanya Warga Surabaya...

(*)

Editor : Helna Estalansa

Sumber : Tribun-Medan.com, Suar.id

Baca Lainnya