Ubah Gaya Hidup dengan Cara Ini Jika Ingin Bebas dari Hipertesi yang Mengancam Nyawa, Jangan Sampai Menyesal

Rabu, 31 Agustus 2022 | 10:30
Shutterstock

Hipertensi

Gridhype.id-Hipertensi menjadi salah satu penyakit yang bisa membahayakan nyawa penderitanya.

Pada dasarnya hipertensi merupakan pengertian medis dari penyakit tekanan darah tinggi.

Ada beberapa hal yang bisa menjadi penyebab seseorang mengalami hipertensi, misalnya kondisi kesehatan lain yang mendasarinya.

Hipertensi juga bisa diakibatkan oleh gaya hidup yang kurang tepat.

Oleh karena itu, penderita hipertensi harus memperhatikan kegiatan sehari-hari yang memungkinkan terjadinya peningkatan risiko terhadap penyakitnya.

Lantas, apa saja yang harus dilakukan oleh penderita hipertensi untuk mempertahankan kondisi tubuhnya?

Dilansir dari laman gridhealth.id, berikut beberapa tips yang bisa dilakukan agar tekanan darah tetap normal.

Melakukan aktivitas fisik secara rutin

Melakukan aktivitas fisik secara rutin merupakan cara terbaik untuk menstabilkan tekanan darah.

Aktivitas fisik bisa mengelola detak jantung dan pernapasan sehingga, meningkatkan kekuatan jantung.

Sebuah studi yang dilakukan pada 2013 menjelaskan bahwa lansia yang melakukan latihan aerobik ringan mengalami penurunan tekanan darah hingga 4,5%.

Dengan demikian dapat dikatakan bahwa olahraga memiliki manfaat luar biasa bagi tekanan darah seseorang.

Baca Juga: Aneka Tips Kesehatan, Cukup Rajin Konsumsi Air Rendaman Serai Bisa Bantu Atasi Darah Tinggi, Bikin Panjang Umur

Mengurangi asupan gula

Masukkan gula yang masuk ke dalam tubuh ternyata berpengaruh terhadap tekanan darah seseorang.

Sebuah studi ilmiah menunjukkan bahwa dia terendah bulat dan terendah karbohidrat mampu membantu menurunkan tekanan darah pada penderita hipertensi.

Konsumsi lebih banyak kalium dan sedikit natrium

Mengurangi asupan garam merupakan cara terbaik untuk mendapatkan tekanan darah yang normal.

Kalium mampu membantu mengurangi ketegangan pada pembuluh darah.

Berhenti merokok

Siapa sangka kebiasaan merokok ternyata berpengaruh terhadap tekanan darah pada tubuh seseorang.

Pokok mengandung komponen beracun yang mampu merusak dinding pembuluh darah dan menyebabkan peradangan serta penyempitan arteri.

Diketahui bahwa orang yang menghirup asap rokok menderita efek berbahaya yang sama dengan perokok aktif.

Baca Juga: Aneka Tips Kesehatan, Kebiasaan Tidur Siang Terlalu Lama Ternyata Bawa Melapetaka, Waspada Hipertensi hingga Penyakit Jantung

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Gridhealth

Baca Lainnya