GridHype.ID - Rumah tangga Kartika Putri dan Habib Usman tak pernah sepi menyedot perhatian.
Semenjak dipersunting Habibs Usman, Kartika Putri lebih memilih untuk memfokuskan diri untuk keluarga.
Kartika Putri bahkan tak segan membongkar bagaimana prinsipnya menjalani rumah tangga bersama Habib Usman.
Melansir dari GridHits, Habib Usman sendiri diketahui seorang duda saat menikah dengan Kartika Putri.
Habib Usman diketahui pernah menikah dengan seorang wanita bernama Ria Tatu.
Memutuskan bercerai pada 2016, Habib Usman sudah memiliki 3 orang anak.
Sosok Kartika Putri bahkan sangat disayangi oleh ketiga anak sambungnya.
Apalagi saat ini dirinya juga sudah memiliki seorang putri cantik bernama Khalisa.
Namun tak ada angin dan hujan, Kartika Putri mengaku shock ketika melihat pertama sang suami, Habib Usman menangis.
Pasalnya selama 4 tahun menikah ia tak pernah melihat Habib Usman menangis.
Mengutip dari TribunStyle, Kartika Putri baru melihat untuk pertama kalinya sang suami menangis saat kepergiaan putrinya ke Yaman.
Hal itu terjadi ketika putri Habib Usman bin Yahya, Syarifah Syahra Tusalwa alias Ipeh berangkat mondok di pesantren di Yaman.
Momen saat mengantarkan sang anak perempuannya itu membuat Habib Usman tak tahan membendung air matanya.
Habib Usman tak kuasa bakal ditinggal putrinya untuk menimba ilmu di Yaman.
Ipeh berangkat ke Yaman tanpa ada paksaan dari kedua orangtuanya, ia memantapkan hati untuk mondok di sana.
Hal tersebut diungkapkan Kartika Putri saat menjadi bintang tamu di FYP, TRANS TV.
"The first time aku lihat Habib nangis karena anaknya," ujar Kartika Putri, dikutip dari kanal YouTube TRANS TV, Sabtu, 27 Agustus 2022.
Sebagai istri, dia mengenal sosok Habib Usman bin Yahya sebagai orang yang santai dan penuh humor.
"Aku selama menikah gak pernah lihat habib nangis, dia santai banget orangnya," jelasnya.
Ia bahkan mengungkapkan Habib Usman bin Yahya sempat jatuh sakit karena ditinggal sang putri.
"Habib nangis, sakit," ungkap Kartika Putri.
Dua tahun sudah Ipeh menempa ilmu di Hadramaut Yaman.
Diungkap Habib Usman bin Yahya, ia menitikan air mata karena tidak kuat bakal menahan rindu dengan putrinya itu.
"Kenapa bisa meneteskan air mata karena seorang bapak pasti merindukan anaknya, apalagi perempuan," ucapnya.
Hal tersebut menjadi pengalaman pertama bagi Habib Usman bin Yahya ditinggal anaknya merantau ke negeri orang.
"Dia pertama kali keluar rumah dan jauh banget," lanjutnya.
Habib Usman dan Kartika Putri mendukung sepenuhnya keinginan sang anak.
Menurut Habib Usman bin Yahya, Yaman menjadi negara yang penuh dengan keilmuan agama Islam.
Sebab di Yaman dikenal sebagai negeri seribu wali Allah.
"Salah satu negeri terbaik untuk belajar agama di Yaman," jelasnya.
(*)