Baca Doa Ini Agar Hujan Reda dan Langit Kembali Cerah, Lengkap dengan Arab dan Latinnya

Selasa, 21 Juni 2022 | 07:30
Unsplash

Doa agar hujan reda dan langit kembali cerah

Gridhype.id- Sebagai manusia biasa, tentunya kita tidak dapat terhindar dari rasa takut.

Perasaan takut tersebut bisa terjadi karena beberapa hal, salah satunya ketika dihadapkan pada cuaca buruk.

Turunnya hujan memang dapat dimaknai sebagai sebuah limpahan rezeki dari Allah SWT.

Namun demikian, hujan terkadang membuat kita merasakan takut bahkan menghambat sejumlah pekerjaan.

Harus disertai syukur ketika diberi hujan, kita juga bisa meminta kepada Allah agar cuaca kembali cerah.

Dikutip dari Tribun Manado, berikut doa yang dimaksud:

Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam berdo’a,

اللَّهُمّ حَوَالَيْنَا وَلَا عَلَيْنَا,اللَّهُمَّ عَلَى الْآكَامِ وَالْجِبَالِ وَالظِّرَابِ وَبُطُونِ الْأَوْدِيَةِ وَمَنَابِتِ الشَّجَرِ

“Allahumma haawalaina wa laa ’alaina. Allahumma ’alal aakami wal jibaali, wazh zhiroobi, wa buthunil awdiyati, wa manaabitisy syajari

[Ya Allah, turunkanlah hujan di sekitar kami, bukan untuk merusak kami.

Baca Juga: Sulit Lupakan Kenangan Pahit di Masa Lalu, Ini Bacaan Mohon Pertolongan agar Cepat Move On, Bisa Dibaca di Penghujung Salat

Ya Allah, turukanlah hujan ke dataran tinggi, gunung-gunung, bukit-bukit, perut lembah dan tempat tumbuhnya pepohonan].” (HR. Bukhari no. 1014)

Syaikh Sholih As Sadlan mengatakan bahwa do’a di atas dibaca ketika hujan semakin lebat atau khawatir hujan akan membawa dampak bahaya. (Lihat Dzikru wa Tadzkir, Sholih As Sadlan, hal. 28, Asy Syamilah)

Artikel ini telah tayang di Tribun Manadodengan judul Doa Meminta Hujan Reda Dalam Bahasa Arab, Latin Serta Ada Artinya (4/12/2019)

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Tribun Manado

Baca Lainnya