Ibu-ibu Satu Indonesia Wajib Tahu, Ternyata Begini Cara Ungkep Ayam agar Bumbunya Meresap Sampai ke Dalam, Dijamin Bikin Keluarga Ketagihan

Senin, 06 Juni 2022 | 20:00
Pexels

Daging ayam (Ilustrasi)

GridHype.ID -Apakah kamu sering memasak daging ayam di rumah?

Kalau iya, ada tips penting wajib kamu tahu nih.

Pasalnya, artikel di bawah ini akan membagikan cara ungkep daging ayam agar bumbu meresap sampai ke dalam.

Penasaran seperti apa?

Mari kita simak selengkapnya.

Melansir dari SajianSedap.com, ayam dikenal menjadi bahan makanan yang bisa diolah menjadi berbagai macam menu.

Misalnya ayam teriyaki, ayam tepung atau bahkan ayam bumbu kuning.

Gak hanya itu, ayam juga bisa diolah jadi ayam bakar.

Namun, kadang kali saat masak ayam bumbunya kurang meresap.

Baca Juga: Dikasih Tau tukang Gorengan, Ternyata ini Rahasia Tepung Tempe Goreng Bisa Renyah dan Gurih, Ada Bahan Rahasia yang Ditambahkan

Kalau begini rasa ayam malah jadi kurang sedap.

Nah, kalau begitu kini kamu bisa kok ikuti cara ungkep ayam yang bumbunya meresap ke sampai dalam.

Jadi kalau kamumasak ayam dengan cara ini dijamin nikmat bumbunya bisa sampai ke tulang.

Cara Ungkep Ayam Agar Meresap Sampai Ke Dalam

Dilansir dari Kompas.com via SajianSedap.com, berikut ini 6 cara ungkep ayam agar bumbunya meresap.

Tips ini disampaikan oleh Executive Chef The Alana Hotel & Convention Center Solo, Pian Gunawan.

1. Belah ayam tanpa putus

Kita disarankan untuk membelah ayam tanpa putus, alih alih memotongnya menjadi beberapa bagian.

"Dibelah punggung saja dijadikan kayak ayam bekakak. Jadi tinggal membuka dari bagian belahan punggung, dari atas kepala dipotong sampai ke ujung pangkal," ujar Pian.

Baca Juga: Alami Keluhan Ini Usai Makan Telur Bebek, Kenali 3 Masalah yang Jadi Penyebabnya

"Tengahnya dibelah, tulang yang lunak kan ada di tengah, itu dilepas saja kalau seandainya tulangnya sudah lepas, tinggal dijepit atau tidak pakai jepitan juga bisa," jelasnya.

Pian mengatakan, cara ini bisa membuat ayam lebih mudah diungkep dan diolah menjadi ayam bakar.

Sementara itu, jika kita memotong ayam, ayam bakar akan menciut dan tidak sebagus ayam utuh.

"Kalau untuk dibakar, potongan kecil ayam itu rada susah. Dagingnya sudah kecil, terus bakal habis (dagingya) di bakaran," ujarnya.

2. Pastikan bumbu benar-benar halus

Pastikan bumbu ungkep halus merata agar mudah menyerap ke dalam ayam.

"Sekarang kan modern, banyak orang pakai chopper, itu memang rada bagus tetapi masih kasar," ujar Pian.

3. Tumis bumbu ungkep terlebih dahulu

Bumbu ungkep sebaiknya ditumis terlebih dahulu agar lebih harum, menyerap, dan tahan lama.

Baca Juga: Jadi Masakan Favorit Banyak Orang, Telur Ayam yang Diternak dengan Proses Ini Bikin Rasanya Makin Lezat

"Tumisnya paling 10 menit juga sudah benar-benar reduce dan oily," saran Pian.

"Kadang kan kalau berjualan, kita tidak hanya pakai untuk satu kali, mungkin dua hingga tiga porsi ungkepan, jadi untuk memperpanjang jangka simpannya saja," sambungnya.

4. Pakai perbandingan bumbu yang tepat

Terlalu banyak air bisa membuat bumbu tidak terasa saat kita memakan ayam.

"Jadi si bumbu itu kan kalau Indonesia harus berani rempah dan bumbu dibandingkan dengan air. Semisal bumbunya 500 gram, airnya dua liter kan akan jomplang," tutur Pian.

Pian menyarankan agar kita menggunakan perbandingan 500 gram bumbu dan 500 mililiter air, bisa air kelapa atau air biasa.

5. Gunakan api kecil

Besar kecilnya api kompor rupanya bisa memengaruhi penyerapan bumbu ke dalam ayam.

Pian mengatakan, api besar memang bisa membuat ayam cepat matang.

Baca Juga: Pantas Bikin Istri Begadang Semalaman, Ternyata Kopi Dicampur Telur Ayam Kampung Bisa Berikan Efek Luar Biasa Ini, Dijamin Bikin Ketagihan

"Cuma untuk penyerapannya kan, kasarnya hanya sekadar membilas," tambah Pian.

Oleh sebab itu, gunakanlah api kecil selama mengungkep ayam supaya bumbu bisa menyerap dengan baik.

Durasi mengungkep ayam yang disarankan oleh Pian adalah 40 menit.

6. Tutup panci

Pastikan kita menutup panci selama mengungkep ayam.

"Sistem tutup itu kan kasarnya sama dengan presto. Jadi istilahnya dia dapat panas satu dari api, kedua dari kedap udara. Tidak ke luar si asap, itu kan untuk mempercepat sebetulnya," ujar Pian.

Ciri-ciri dan cara memilih ayam segar

Agar lebih paham, berikut ini tips memilih daging ayam segar oleh Executive Chef Grand Whiz Poins Simatupang Jakarta, Hamdan, yang dikutip dari Kompas.com.

1. Warna daging merah muda

Ayam potong yang masih segar dapat diketahui dari warnanya.

Pilih daging ayam yang masih berwarna merah muda atau agak kemerah-merahan.

Daging yang berwarna agak kemerahan menandakan ayam baru dipotong, sedangkan daging yang berwarna pucat, artinya sudah dipotong sehari atau dua hari sebelumnya.

2. Tekstur elastis

Tekstur daging yang elastis adalah tanda bahwa daging ayam masih segar.

Cara memastikan daging ayam segar dari teksturnya, kamu bisa mengujinya dengan menekan daging ayam.

Jika daging ayam ditekan, kemudian kembali ke keadaan semula atau tidak meniggalkan bekas, tandanya daging ayam masih segar.

Sementara jika daging ditekan dan meninggalkan bekas tekanan, tandanya daging sudah tidak segar.

Tekstur daging ayam yang lembek dan berlendir itu menandakan bahwa daging ayam sudah rusak.

Jika daging ayam lembek dan berlendir, artinya ayam sudah mengalami proses pembekuan dan pencairan berulang kali yang menyebabkan sel-sel daging ayam rusak.

3. Aroma segar

Cara mengetahui daging ayam yang segar juga bisa dilakukan dengan mencium aroma atau baunya.

Aroma segar yang khas, tidak anyir, tidak menyengat atau amis adalah ciri-ciri dari daging ayam yang masih bagus.

Setelah mengetahui ciri-ciri dan tips mengetahui daging ayam yang segar, sebaiknya perlu diketahui juga cara menyimpan daging ayam.

Daging ayam dapat bertahan selama dua sampai tiga bulan dengan syarat daging harus disimpan pada suhu yang sesuai.

Suhu yang pas untuk menyimpan daging ayam adalah pada suhu frezeer (beku).

Jika pada suhu ruang, ayam hanya bisa bertahan 4-6 jam saja, selebihnya kualitas ayam sudah menurun.

Baca Juga: Dijamin Nggak Amis Kalau Masak Hati Ampela Ayam dengan Cara Ini, Bikin Sekeluarga Ketagihan

(*)

Editor : Helna Estalansa

Sumber : Kompas.com, SajianSedap.com

Baca Lainnya