Gridhype.id- Menjadi salah satu jenis ikan yang banyak diminati, tidak heran jika lele kerap dipilih sebagai sajian di meja makan.
Memiliki rasa yang menggiurkan dan sejumlah nutrisi baik, banyak orang tak bisa menahan perasaan untuk segera menyantapnya.
Dibalik rasanya yang lezat, siapa sangka proses memasak lele tidak selalu menyenangkan.
Lendir yang ada pada tubuh lele membuat ikan satu ini terasa licin.
Sayangnya, lendir tersebut sulit dihilangkan, terlebih jika prosesnya dilakukan dengan cara yang salah.
Hal inilah yang membuat kebanyakan orang merasa enggan mengolah lele dan lebih memilih untuk membelinya di warung makan.
Padahal, ada beberapa cara unik yang bisa dilakukan untuk menghilangkan lendir tersebut.
Dilansir dari Sajian Sedap, berikut beberapa cara yang bisa dicoba:
Abu Gosok
Menggunakan abu gosong untuk menghilangkan lendir pada lele ternyata cukup memberikan hasil yang baik.
Sebelum disiangi, Anda bisa melumuri ikan lele dengan abu gosok.
Pastikan agar seluruh permukaan ikan terselimuti abu gosok.
Setelah itu, gosok-gosok badan lele hingga lendirnya menghilang.
Apabila lendir sudah bersih, bilas ikan dengan air mengalir untuk melanjutkan ke proses berikutnya.
Air hangat
Air hangat menjadi salah satu bahan paling sederhana yang bisa digunakan.
Dapat dengan mudah ditemukan di rumah, air hangat nyatanya ampuh menghilangkan lendir pada badan lele.
Siapkan air hangat ntuk merendam ikan lele setidak 10-15 menit hingga lendir menghilang.
Cuka dan Garam
Kombinasi dua bahan ini juga digadang ampuh mengatasi lendir lele yang membandel.
Cukup siapkan baskom yang sudah diisi cuka, garam, dan air untuk merendam ikan lele selama 10 menit.
Setelah itu, bilas ikan lele menggunakan air mengalir hingga bersih.
Jeruk Nipis dan Garam
Jeruk nipis juga bisa dipadukan dengan garam untuk merontokan lendir pada tubuh ikan lele.
Gunakan air jeruk nipis dan garam untuk merendam lele selama 10 menit.
Proses perendaman ini akan memudahkan lendir terpisah dari tubuh ikan lele.
(*)