Nyaris Meninggal Dunia, Chicco Jerikho Beberkan Kondisinya saat Idap Penyakit Ganas Ini sampai Beri Wasiat untuk Keluarga: Gua Sudah Pamit

Rabu, 02 Maret 2022 | 18:15
Grid.ID/Daniel Ahmad

Chicco Jerikho saat ditemui di XXI Epicentrum kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (5/1/2022).

GridHype.ID -Aktor kenamaan Indonesia, Chicco Jerikho sempat ungkapkabar yang cukup mengejutkan.

Chicco Jerikho mendadak ngaku pernah masuk rumah sakit hingga nyaris meninggal dunia.

Wah ada apa ya?

Melansir dari GridHits.ID, Chicco Jerikho sempat curhat kepada Daniel Mananta dalam kanal youtube-nya.

Suami Putri Marino ini curhat pengalamannya saat terkena penyakit ganas.

Kondisinya saat itu sempat drop, bahkan kritis.

Ia bahkan sudah pasrah kalau sudah mau meninggal dunia.

Tak usah heran, ia sempat berpesan kepada orang-orang di sekelilingnya.

Jika kelak dia menyerah dengan penyakitnya, Chicco menitipkan anaknya, Surinala Carolina Jarumilind dan istrinya, Putri Marino, kepada keluarga yang ditinggalkan.

Baca Juga: Demam Layangan Putus, Chicco Jerikho Malah Dipukul Orang Tak Dikenal Lantaran Kelakuan Istrinya

Usut punya usut, kala itu Chicco didiagnosis oleh dokter mengalami Sepsis.

Sepsis merupakan suatu komplikasi yang disebabkan oleh infeksi.

Sepsis dapat menyebabkan beberapa sistem organ tubuh rusak dan kematian.

Chicco pun menuturkan bagaimana keadaan tubuhnya saat itu.

Kedua kakinya terasa dingin dan Chicco mulai terasa sulit bernapas.

Kondisi itu pun semakin diperburuk dengan tekanan darah yang hanya berkisar 60/40 mmHg.

"Pada saat saya sudah sesak itu, saya sudah ngawang-ngawang, dingin kaki. Di rumah melihat orang sudah gelap," ujar Chicco Jerikho, dikutip Tribunnews dari kanal YouTube Daniel Mananta Network, Jumat (26/11/2021).

Ia pun sampai tidak sadarkan diri. Beberapa kali saudara ipar Chicco berusaha untuk membangunnya.

"Gua ditampar-tampar, pas dibilang 'ingat Suri!'. Itu gue melek lagi," kata Chicco lagi.

Baca Juga: Series Layangan Putus yang Dibintangi Sang Istri Viral, Chicco Jerikho Ngaku Jika Kena Imbas hingga Pernah Buat Dirinya Naik Pitam

Dalam keadaan setengah kehilangan kesadaran, Chicco Jerico berpamitan kepada keluarganya.

"Gue sudah pamit," kisanya, melalui YouTube Daniel Mananta Network, dikutip Sosok.ID dari Kompas.com, Minggu (28/11/2021).

"Gue kayaknya enggak kuat deh, gue mau pulang," ujar Chicco menirukan ucapannya kala itu.

"Gue sudah ngomong gitu. Pas gue lihat orang-orang itu lagi nangis di depan gue," lanjutnya.

Kesaksian keluarga mengatakan, Chicco Jerikho saat itu terus-menerus meminta ingin pulang.

"'Gue mau pulang'. (Kata mereka) 'mau pulang ke mana ini sudah di rumah'."

Kondisi Chicco Jerikho semakin lama semakin memburuk hingga ia harus dilarikan ke rumah sakit.

"Akhirnya, gue dibawa ke rumah sakit dan itu gue sadar enggak sadar dibawa sama adik ipar," kata Chicco Jerikho.

Saat kejadian, Putri Marino sedang syuting dan membawa anak mereka ke luar kota.

Baca Juga: Belum Bisa Move On Putri Marino Diselingkuhi Reza Rahadian di Layangan Putus, Chicco Jerikho Kena Semprot Emak-emak Gara-gara Tak Bisa Lindungi Istrinya

Chicco Jerikho yang merasa kesakitan, merasa tidak kuat dengan penyakitnya.

Dia bahkan meninggalkan wasiat kepada keluarga, untuk menjaga Suri dan Putri menggantikannya.

"Itu gue antara sadar dan enggak sadar, katanya gue sudah ngomong yang enggak-enggak," ujar Chicco.

"'Tolong jagain Suri, jangan bilang Putri nanti dia kepikiran, dia lagi syuting," kenangnya, dengan mata sembab.

Chicco Jerikho harus menjalani perawatan di HCU (Hight Care Unit) selama beberapa hari.

Pada hari kedua dirawat, kondisinya semakin menurun.

Chicco mengikhlaskan jika nyawanya saat itu dicabut oleh Tuhan.

Beruntungnya, pada hari ketiga, fungsi organ dalam tubuh Chicco Jerikho dinyatakan kembali normal.

Aktor berusia 37 tahun itu akhirnya dinyatakan sembuh total.

Baca Juga: Belum Move On dari Series yang Dibintanginya, Putri Marino Malah Perlakukan Suaminya Seperti Ini

Keluarga, istri tercinta dan motivasi menyaksikan putrinya tumbuh besar, telah membangkitkan semangat Chicco Jerikho untuk menang atas penyakit yang menggerogoti tubuhnya.

Apa itu sepsis?

Dilansir dari Healthline via Tribun-Timur.com, sepsis adalah penyakit yang mengancam jiwa yang disebabkan oleh respons tubuh terhadap infeksi.

Sistem kekebalan berfungsi untuk melindungi tubuh dari berbagai penyakit dan infeksi, namun memungkinkan untuk menjadi overdrive sebagai respons terhadap infeksi.

Jika tidak dikenali sejak dini dan tidak segera ditangani, sepsis dapat menyebabkan syok septik, kegagalan organ, dan kematian.

Penyebab sepsis

Dilansir dari World Health Organization (WHO) via Tribun-Timur.com, pada tahun 2017, kontributor terbesar kasus sepsis dan kematian terkait sepsis di semua usia adalah penyakit diare dan infeksi saluran pernapasan bawah.

Gangguan ibu adalah penyakit yang tidak menular yang paling umum dengan komplikasi sepsis.

Di antara anak-anak, penyebab paling umum kematian terkait sepsis adalah gangguan neonatal, infeksi saluran pernapasan bawah, dan penyakit diare.

Streptococcus grup B adalah penyebab utama sepsis neonatus dan maternal, meskipun E. coli juga merupakan ancaman.

Kedua patogen ini telah menunjukkan resistensi yang cukup besar terhadap pengobatan dan dianggap sebagai patogen prioritas untuk penelitian dan pengembangan antibiotik baru.

Gejala sepsis

Terdapat tiga tahapan sepsis, yakni sepsis, sepsis berat, dan syok septik.

Agar kondisi yang dialami tidak semakin parah, penting untuk mendeteksi sepsis sedini mungkin dan mengambil langkah pengobatan.

Berikut adalah beberapa gejala sepsis yang perlu diwaspadai:

- Demam di atas 38 derajat celcius atau suhu di bawah 36 derajat celcius

- Detak jantung lebih cepat, yakni lebih dari 90 denyut per menit

- Tingkat pernapasan lebih cepat, yakni lebih dari 20 napas per menit

Kemungkinan infeksi

Jika sepsis telah berkembang menjadi sepsis berat, gejala yang dialami oleh penderitanya berbeda dari tahap awal.

Berikut adalah beberapa gejala sepsis berat:

- Bercak kulit berubah warna

- Jarang buang air kecil

- Jumlah trombosit rendah

- Masalah pernapasan

- Fungsi jantung tidak normal

- Menggigil karena suhu tubuh menurun

- Ketidaksadaran Kelemahan ekstrem

Sementara itu, gejala syok septik mencakup gejala sepsis berat, namun ditambah tekanan darah yang sangat rendah.

Baca Juga: Serial Layangan Putus Tengah Naik Daun, Putri Marino Beberkan Reaksi Chicco Jerikho Saat Sang Istri Beradegan Mesra dengan Lawan Mainnya

(*)

Editor : Helna Estalansa

Sumber : Tribun-timur.com, GridHits.ID

Baca Lainnya