Ya Ampun Selama Ini Kemana Saja, Bukan Disikat Ternyata Begini Tips Ampuh Mencuci Celana Jeans yang Kotor, Cuma Modal Bahan Dapur Ini Saja

Jumat, 11 Februari 2022 | 16:15
(Pexels/Castorly Stock)

Ilustrasi Celana Jeans.

GridHype.ID -Sudah bukan rahasia lagi kalau garam menjadi bumbu vital yang bisa dipastikanselalu ada di dalam dapur kamu semua.

Betapa tidak? Tanpa garam, semua sajian sayur dan lauk pauk akan terasa hambar.

Bahkan adukan minuman dan kudapan manis pun, ada yang membutuhkan sejumput garam untuk menetralkan rasa, seperti misalnya sajian kolak.

Namun tahukah kamu, bahwa selain digunakan memasak, garam juga bisa dimanfaatkan untuk hallain?

Melansir dari Kompas.com, garam memang mineral yang multifungsi.

Selain digunakan membumbui sajian, garam juga bisa digunakan membersihkan kotoran dari perabotan dapur, meredakan sensasi sengatan lebah, mengurangi pahit kopi, juga mendinginkan minuman dalam kemasan kaleng dan botol.

Nah tak hanya itu saja, garam ternyata bisa untuk membersihkan noda pada celana jeans loh.

Tak percaya?

Kalau begitu mari simak penjelasan lengkapnya berikut ini.

Baca Juga: Bingung Nasi di Rumah Mudah Basi. Rupanya Taburkan Bahan Ini Bisa Jadi Solusi Terbaiknya

Seperti yang dikutip dari SajianSedap.com,celana jeans pada awalnya hanya digunakan oleh para pekerja tambang di Amerika.

Para pekerja tambang membutuhkan pakaian yang tidak mudah sobek dan awet.

Kemudian munculan celana jeans ini.

Lama kelamaan, celana jeans yang semula hanya dipakai pekerja tambang, kemudian diproduksi secara massal, dan dipakai sebagai mode pakaian, yang disebut dengan denim.

Karena memang ditujukan untuk pekerja tambang, bahan celana jeans ini begitu keras, sehingga untuk mencucinya memang cukup sulit.

Kamu bisa saja menggunakan sikat untuk membersihkan noda pada celana jeans yang kamu miliki.

Namun, hal ini lama kelamaan bisa merusak serat kain, dan celana akan mudah lapuk dan melar.

Tapi jangan panik dulu, ternyata ada satu metode ampuh yang bisa kamucoba untuk membersihkan celana jeans kamutanpa harus menyikat terlalu lama.

Metode ampuhnya adalah dengan garam.

Baca Juga: Se-Indonesia Nyesel Baru Tahu, Campurkan Garam dengan Bahan ini Auto Ampuh Bersihkan Daki di Leher, Jangan Kaget dengan Hasilnya

Tips Mencuci Celana Jeans

Tidak hanya mendapatkan masakan yang gurih, garam ternyata juga bisa digunakan sebagai bahan untuk membersihkan celana jeans kotor loh.

Bahkan, bukan hanya mendapatkan celana jeans yang bersih, kamujuga bisa mempertahankan fleksibilitas celana kamudan warna denim.

Caranya, tambahkan satu sendok teh garam ke dalam ember penuh air, lalu rendam jeans ke dalam ember tersebut selama 10 hingga 15 menit.

Setelah itu, bilas dengan deterjen.

Jika ada noda yang masih membandel, kamubisa menyikatnya secara pelan-pelan.

Selain untuk celana jeans, penggunaan garam ini juga bisa kamugunakan untuk merendam pakaian lain kamu.

Caranya, rendam baju ke dalam larutan garam selama 5-10 menit untuk menghindari baju dari bau tidak sedap dan membuat warna baju tetap cemerlang.

Mudah dan tentunya murah bukan?

Baca Juga: Nyesal Baru Tahu Sekarang, Siapa Sangka Taruh Garam di Dalam Kulkas, Hasilnya Benar-benar Ajaib Bikin Satu Keluarga Bahagia

Selain membersihkan celana jeans, garam juga bermanfaat untuk hallainnya.

Apa saja manfaatnya? Melansir dari Kompas.com, inilah beberapa manfaat garam yang wajib kamu ketahui:

1. Membersihkan lemari pendingin

Membersihkan lemari pendingin terkadang butuh energi ekstra, terlebih jika lemari pendingin sudah dihiasi oleh berbagai macam noda.

Untuk membersihkan noda membandel yang ada di dalam kulkas, ambil garam kasar yang sudah diberi sedikit air hangat.

Gosokkan campuran ke dinding dan rak kulkas untuk mengangkat noda yang susah hilang.

2. Membersihkan talenan kayu

Talenan kayu rawan ditumbuhi kuman hasil pembusukan residu masakan yang mengendap di permukaan kayu.

Untuk membersihkan talenan kayu, kamubisa menaburkan garam ke permukaan kayu, menggosoknya dengan lemon, dan membilasnya dengan air panas.

3. Menghilangkan noda air di permukaan meja kayu

Ketika meninggalkan segelas atau sebotol air dingin di atas meja kayu, meja rawan dihiasi noda air yang sudah hilang.

Untuk membersihkannya, gunakan larutan garam dengan air dan gunakan menggosok noda yang ada.

4. Mengusir bau tak sedap sepatu

Sepatu rawan berbau tak sedap akibat dari endapan keringat dari kaki yang terbungkus sepatu selama berjam-jam.

Untuk mengusir bau tak sedap ini, kamu bisa menaburkan garam kasar ke dalam sepatu.

Diamkan selama beberapa jam, baru keluarkan garam dari dalam sepatu.

Baca Juga: Noda Kotor di Pakaian Bikin Geram, Manfaatkan Garam dan Lihat Hasil Cucian Baju yang Mengejutkan

(*)

Editor : Helna Estalansa

Sumber : Kompas.com, SajianSedap.com

Baca Lainnya