GridHype.ID - Vonis hukuman yang diterima Nia Ramadhani memang mengejutkan keluarga, termasuk sahabatnya, Theresa Wienathan.
Seperti yang diketahui,Nia Ramadhani danArdi Bakrie beserta sopirnya divonis satu tahun penjara oleh Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.
Putusan tersebut rupanya lebih berat dari tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) yakni 12 beulan rehabilitasi.
Melansir Nakita.ID, Theresa Wienathan pun mengungkapkan kondisi sahabatnya itu ketika menerima putusan tersebut.
"Kalau dibilang is she ok atau nggak, gimana ya kalau misalkan mendengar harus dipenjara satu tahun," kata Theresa Wienathan dilansir Tribun Style dari YouTube Melaney Ricardo, Senin 24 Januari 2022.
"Iya, dia begitu keadaannya sekarang down, sedih, kecewa, ya campur aduk semua sih," tambahnya.
Wanita yang akrab disapa Tere ini menyebut jika Nia sangat merindukan anak-anaknya.
Nia merasa khawatir dengan kondisi psikis anak-anaknya tanpa dirinya dan Ardi, terutama Mikhayla.
"Dan apalagi dia pasti mikirin anak-anak. Sangat rindu anak-anak dan mikirin banget anak-anak gimana, terutama Mikha," ujarnya.
"Mikha sudah besar, sudah bisa baca berita, sudah bisa baca komen netizen.
Jadi please dong netizen, tolong komen-komennya. Itu jejak digital kan last forever ya," imbuh Tere sembari mengutarakan harapannya.
Lebih lanjut, Terejuga mengungkap karakter Nia yang mungkin selama ini tak diketahui masyarakat.
Mengutip Kompas.com,Tere menuturkan jika Nia adalah sosok orang yang memiliki pemikiran positif.
Termasuk ketika menghadapi komentar-komentar negatif dari netizen saat Nia terjerat kasus narkoba.
"Untungnya Nia tipikal orang yang sangat positif. Nia itu tipikal orang yang saat dia bad mood dia bisa mengelola pikiran dia," kata Tere dikutip dari YouTube Melaney Ricardo.
"Dia orangnya juga legowo ya. Tipikal orang yang bisa melihat sesuatu dari beberapa sudut pandang," imbuhnya.
Menurutnya, Nia juga pribadi yang sabar. Tidak hanya sebagai istri dan ibu, tapi juga sebagai teman.
"Sabarnya seorang Nia, dari kehidupan pernikahan, pelajaran yang dia kasih apapun kondisinya, cowok itu tetap imam. Kalaupun dia marah-marah, kita sebagai wanita harus sabar," ujar Tere mengingat pesan dari Nia untuknya.
"Dalam keadaan sekarang pun, kalau gue kaitin, dia sangatlah sabar. Ibaratnya kalau orang bilang 'mencari reason untuk mengucap syukur,'" sambung Tere.
Itu sebabnya, orang-orang akan selalu bisa merasakan nuansa positif setiap kali ada Nia Ramadhani di sekitar mereka.
"Dia coba untuk mencari posisi 'gue mikir dari sisi mana ya untuk gue bisa melihat ini sebagai hal positif dan tidak menganggu mood gue,' itu seorang Nia Ramadhani," kata Tere.
Menurut Tere, pasangan suami istri yang sudah menikah selama 12 tahun itu juga sangat ramah terhadap karyawan mereka, jauh berbeda dari kesan mewah yang selama ini melekat pada keduanya.
"Dia humble meskipun kelihatannya begitu (mewah). Very humble, menurutku ya, Kak," kata Tere.
"Lu bisa duduk ngemper barengan makan sama ajudan, sama mbak (ART). Dia sama pak Ardi tipikal misal makan di warung mana, supir beda meja, dia enggak mau, 'ayo bareng semua duduk bareng satu meja,'" ujar Tere.
(*)