Belajar dari Meninggalnya Aktor Cilik Matthew White, Para Orang Tua Wajib Tahu Cara Mencegah Penyakit Diabetes pada Anak

Senin, 24 Januari 2022 | 19:00
Instagram@official.mattwhite

Matthew White meninggal dunia

GridHype.ID - Kabar duka kembali menyelimuti dunia hiburan Tanah Air.

Aktor cilik bernama Matthew White meninggal dunia pada Minggu (23/1/2022) sekitar puku; 20.00 malam.

Matthew Whitemenghembuskan napas terakhirnyadi usia 11 tahun.

Melansir dari Tribunnews.com, pemeran Hendrick di film Danur ini tutup usia saatsedang jalani perawatan di rumah sakit.

Oky selaku manajer dari Matthew menjelaskan bahwa sudah lama aktris cilik itu sakit.

"Betul di salah satu rumah sakit di Jakarta," ujar Oky kepada Tribunnews.com, Senin (24/1/2022).

"Memang sudah ada penyakit lama, mas," lanjutnya.

Oky mengatakan bahwa sudah sejak Sabtu lalu karena sebuah penyakit yang tak bisa dibeberkan.

"Hari Sabtu drop," ucap Oky.

Baca Juga: BERITA TERPOPULER: Innalillahi Penyanyi Sekaligus Aktris Senior Ini Meninggal Dunia, Wanita Ini Bongkar Habis Perilaku Sosok Ini hingga 6 Jenis Pakaian yang Dilarang Masuk Mesin Cuci

"Betul (dirawat sejak Sabtu)," tambahnya.

Jenazah aktor cilik Matthew White dikabarkan telah dimakamkan di Tegal, Jawa Tengah pagi tadi (24/1/2022).

“Dimakamkan di Tegal pagi ini, sudah dari semalam (berangkat ke Tegal),” kata Oky.

Sementara itu, dikutip Grid.ID dari Youtube AdenRaja via Kompas TV, Matthew diketahui menderita penyakit diabetes.

Penyakit yang diderita Matthew yang baru berusia 11 tahun ini disebut merupakan turunan dari sang ayah.

Walau lebih umum menyerang orang dewasa, penyakit diabetes memang bisa mengintai anak kecil.

Belajar dari meninggalnya Matthew White karena memiliki riwayat penyakit diabetes, tidak ada salahnya jika kamu para orang tua melakukan langkah pencegahan untuk menjaga kesehatan anak-anak.

Memang dari kasus Matthew White, ia memiliki riwayat diabetes bawaan dari sang ayah, tapi langkah pencegahan juga harus dilakukan.

Seperti yang sudah dilakukan orangtua Matthew.

Baca Juga: Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun, Prilly Latuconsina Bagikan Kabar Duka, Tak Percaya Kehilangan Sosok Ini: Cepet Banget Kamu Perginya

Melansir dari Nakit.ID, cara mencegah penyakit diabetes pada anak tentunyakamu harus membiasakan untuk melakukan pola hidup sehat pada anak-anak.

Selain itu orangtua juga harus menjaga pola makan Si Kecil.

Namun yang paling utama, kamu harus membawa anak untuk melakukan cek berkala ke rumah sakit untuk mengetahui kesehatannya.

Melansir Kid’sHealth via Nakita.ID, penyakit diabetes tipe 1 pada anak umumnya tidak dapat dicegah, karena terkait dengan faktor genetik.

Jenis penyakit diabetes pada anak yang bisa dicegah adalah diabetes mellitus tipe 2.

Ada beberapa cara mencegah diabetes tipe 2 pada anak, antara lain:

- Jaga pola makan sehat dan seimbang setiap hari.

- Biasakan anak makan makanan yang mengandung lemak sehat, mengonsumsi karbohidrat tinggi serat, serta makan buah dan sayur di setiap sesi makan

- Batasi makanan dan minuman manis, seperti susu dengan pemanis, soda, jus, es teh, es krim, aneka kue, biskuit, dll.

Baca Juga: Innalillahi, Penyanyi sekaligus Aktris Senior Ini Meninggal Dunia di Usia 54 Tahun, Ternyata Sempat Jalani Prosedur untuk Mengeluarkan Cairan dari Paru-parunya

- Dorong anak banyak bergerak.

- Batasi aktivitas di depan layar, seperti bermain telepon pintar, menonton TV, atau main games

- Jika anak kelebihan berat badan dan berisiko terkena diabetes tipe 2, konsultasikan ke dokter spesialis anak dan ahli gizi

Jika pola makan seperti di atas sudah dijalankan, kamujuga harus memerhatikan menu makanan pada anak-anak untuk mencegah diabetes.

Kamu jangan hanya menghindarkan anak-anak untuk tidak makan makanan yang manis saja.

Untuk lebih jelasnya, berikut sederet makanan yang boleh dikonsumsi anak-anak yang terindikasi memiliki riwayat penyakit diabetes:

- jagung

- ubi jalar

- gandum utuh

- sayuran hijau

- kacang-kacangan

- biji chia

- ikan

- yogurt probitik

- kayu manis

- mi shirataki

Baca Juga: Innalillahi, Ikut Gerakan Anti-Vaksin, Penyanyi Cantik Ini Meninggal Dunia Usai Sengaja Tertular Covid-19

(*)

Editor : Helna Estalansa

Sumber : Tribunnews.com, Grid.ID, Nakita.ID

Baca Lainnya