Tes Kepribadian: Cara Kamu Menggunakan Make Up Ternyata Mencerminkan Karakter Aslimu loh, Ada Si Disiplin sampai Si Emosional

Minggu, 26 Desember 2021 | 07:15
freepik

Tes Kepribadian: Jika kamu harus memilih hanya satu alat make up, bagian wajah mana yang tak bisa kamu biarkan tanpa make up?

GridHype.ID -Seperti yang kamu tahu, karakter seseorang bisa diungkap dengan berbagai cara.

Salah satunya melalui tes kepribadian.

Nah, tes kepribadian kali ini akan mengungkap karakter seseorang lewat cara dia menggunakan make up.

Untuk lebih jelasnya, mari kita ikuti tes sederhana berikut ini.

Semua orang tentu sudah tahu kalau setiap orang memiliki kepribadian yang berbeda.

Nah, tak banyak yang tahu, kebiasaan kita tentang menggunakan make up juga bisa mencerminkan pribadi kita loh.

Pasalnya, banyak wanita menggunakan make up untuk mempercantik diri dan menutupi kekurangan.

Hampir semua bagian wajah wanita memiliki alat dan cara tersendiri dalam tata rias.

Mulai dari mata, bibir, alis, hingga alis.

Make up bisa dibilang sebagai salah satu bentuk 'kepalsuan' yang positif karena dapat memperbaiki tampilan.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Siapa Sangka dari Bentuk Hidung yang Kamu Miliki, akan Terungkap Karakter dan Takdir yang Kamu Miliki

Namun, psikolog memiliki pandangan yang lebih mendalam tentang penggunaan make up.

Jika kamu harus memilih hanya satu alat make up, bagian wajah mana yang tak bisa kamu biarkan tanpa make up?

dimajadid.net

Jika kamu harus memilih hanya satu alat make up, bagian wajah mana yang tak bisa kamu biarkan tanpa make up?

Jawabanmu mampu merepresentasikan kepribadianmu!

1. Eyeliner

Jika kamu memilih eyeliner sebagai make up wajib, kamu memiliki ingatan yang fenomenal dan keterampilan berorganisasi.

Kamu adalah orang yang disiplin.

Percaya atau tidak, kami tahu bahwa kamu tak pernah terlambat dan melupakan hari ulang tahun teman terdekat.

Kamu menyukai hal-hal yang berbau ritual, seperti perayaan tahun baru atau hari-hari istimewa lainnya.

Kamu juga suka menjaga kecepatan, stabilitas, dan perkiraan yang terukur.

Maka dari itu, kamu senang menyusun daftar tugas sebelum melakukan tugas-tugas itu.

Secara keseluruhan, kamu adalah tipe orang yang selalu bisa dipercaya.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Urutan Kelahiran Seseorang Ternyata Bisa Membongkar Karakter Asli Mereka loh, Kamu Termasuk Anak Sulung atau Anak Tunggal?

2. Alis

Jika kamu tak bisa membiarkan alismu polos tanpa riasan, kamu bukan orang yang suka bersembunyi dalam bayang-bayang.

Penampilanmu tak pernah luput dari perhatianmu saat bepergian.

Kamu adalah seorang pemimpin, cerdas, ambisius, percaya diri, dan sangat kreatif.

Kamu selalu tahu apa yang menjadi keinginanmu, bagaimana cara mencapainya, dan kamu tak akan berhenti sampai tujuanmu tercapai.

3. Maskara

Kamu adalah orang yang benar-benar cantik dan kamu tahu itu.

Tak hanya cantik, kamu menjalani hidup dengan keanggunan dan tak ada yang patut untuk menghalangimu.

Jika kamu mencintai seseorang, kamu akan melakukannya dengan sepenuh hati.

Namun jika ada sesuatu yang menyinggung, kamu akan mengingat itu dan sulit untuk memaafkannya.

Itulah keunikan yang kamu memiliki, bagaikan pepatah "Dari cinta menjadi benci, hanya ada satu langkah".

Baca Juga: Tes Kepribadian: Belakangan Tak Bisa Fokus pada Pekerjaan? Coba Cari Tahu Seberapa Lelah Hati dan Pikiranmu Melalui Tes Ini

4. Natural Tanpa Make Up

Jika kamu merasa nyaman membiarkan wajahmu tanpa make up, kamu orang yang misterius.

Riasan yang tampaknya benar-benar hilang.

Di satu sisi, kamu mengekspos wajah aslimu, di sisi lain itu merupakan versi yang lebih baik dari dirimu.

Kamu memiliki kepercayaan diri, tetapi kamu tidak terburu-buru untuk mengungkapkan jiwamu kepada orang yang baru dikenal.

Kamu menggambarkan devinisi kehati-hatian yang masuk akal.

Kamulah yang berhasil, sebgaian besar orang gagal melakukannya karena tak bisa menunggu sepertimu.

5. Lipstik

Jika kamu memilih lipstik sebagai make up wajib, kamu adalah orang yang emosional.

Kamu bahkan bisa menangis hanya karena sebuah lagu.

Orang-orang yang mengenalmu menganggap kamu sangat energik dan agresif.

Namun, itu hanya topeng yang melindungimu.

Kamu adalah orang yang sangat sentimental dan sedikit naif, yang hanya bisa melihat sesuatu dari sudut pandang yang paling dekat denganmu.

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul "Tes Kepribadian : Bagian Make Up Mana yang Paling Tak Bisa Kamu Tinggalkan? Ungkap Kepribadianmu"

Baca Juga: Tes Kepribadian: Lewat Caramu Mengepalkan Tangan Ungkap Kelebihan yang Kamu Miliki Serta Hal-hal yang Menghambat Kesuksesanmu

(*)

Editor : Helna Estalansa

Sumber : TribunSolo.com

Baca Lainnya