Belajar dari Wanita Ini, Kondisi yang Dianggap Biasa Ternyata Awal Gejala Penyakit Mengerikan, Buruan Cek Kuku Jarimu Sebelum Terlambat

Jumat, 03 Desember 2021 | 17:30
Pexels.com

Ilustrasi bentuk kuku jari

GridHype.ID - Sejumlah pertanda dalam tubuh mungkin dianggap biasa dan tak menimbulkan kecurigaan bagi sebagian orang.

Namun ternyata, beberapa kondisi tubuh yang terlihat normal bisa saja menjadi pertanda tubuh alami gangguan kesehatan.

Salah satu pertanda tubuh yang perlu diwaspadai adalah kondisi kuku jari.

Jika terjadi hal aneh atau berbeda pada kuku jari, Anda perlu waspada.

Sebab, hal tersebut bisa menjadi pertanda awal mula penyakit.

Pasalnya, salah satu gejala penyakit berbahaya ternyata bisa dilihat dari kuku yakni kanker kulit.

Ada sebuah gejala yang akan timbul jika kanker kulit menyerang tubuh.

Gejala Kanker kulit di Kuku

Melansir Alodokter.com, kanker kulit adalah jenis kanker yang tumbuh di jaringan kulit.

Baca Juga: Tingkatkan Akses dan Kualitas Penatalaksanaan Kanker di Indonesia, Kementerian Kesehatan RI Gelar Telementoring Extension for Community Health Outcomes (ECHO)

Kondisi ini ditandai dengan perubahan pada kulit, seperti munculnya benjolan, bercak, atau tahi lalat dengan bentuk dan ukuran yang tidak normal.

Kanker kulit diduga kuat disebabkan oleh paparan sinar ultraviolet dari matahari.

Sinar UV ini dapat menyebabkan rusaknya sel pada kulit, hingga menimbulkan kanker kulit.

Namun, jenis kanker kulit yang juga bisa mengenai area yang tertutup atau jarang terkena sinar matahari.

Sementara mengutip SajianSedap.com, ada tiga jenis utama dari kanker kulit yaitu karsinoma sel basal, karsinoma sel skuamosa, dan melanoma.

Kita dapat mengurangi risiko kanker kulit dengan membatasi atau menghindari paparan radiasiultraviolet (UV).

Untuk diketahui, kanker kulit sangatlah umum terjadi.

Penyakit ini bisa menyerang semua orang dari semua warna kulit dari yang berkulit terang hingga gelap.

Di antara ketiga jenisnya, sel basal dan skuamosalah yang paling banyak menyerang.

Baca Juga: Kanker Payudara Jadi Momok Mengerikan bagi Wanita, Yuk Segera Lakukan SADARI, Periksa Payudara Sendiri

Memeriksa kulit dan peka terhadap perubahan yang mencurigakan dapat membantu mendeteksi penyakit di tahap paling awal.

Deteksi dini juga memberi peluang besar untuk sembuh dari masalah kesehatan yang satu ini.

Ketika berbicara mengenai kanker kulit, sebagian orang mungkin berpikir untuk memeriksa tahi lalat dari ujung kepala sampai ujung kaki.

Namun, tidak hanya tahi lalat, kuku juga bisa mengungkapkan tanda penting dari kanker melanoma.

Manicurist Jean Skinner memiliki pengalaman langsung mengenai gejala tersembunyi dari kuku tersebut, seperti dikutip dalam laman Medical News Today.

“Saya memiliki klien kuku minggu yang lalu,” tulisnya dalam unggahan di Facebook pada Agustus 2017.

“Dia memiliki garis vertikal gelap lurus di kukunya,” lanjutnya.

Salon-salon berspekulasi bahwa garis misterius wanita itu bisa jadi disebabkan oleh kekurangan kalsium, lepuh darah – lecet kulit, atau tanda keturunan yang aneh. Namun, ternyata salah.

Skinner memberi tahu pasiennya bahwa garis gelap tersebut kemungkinan merupakan gejala kanker melanoma.

Baca Juga: Nyesel Banget Baru Tahu, Mulai Sekarang Ganti Menu Sarapan dengan Makan Ubi Jalar Rebus Setiap Hari, Dijamin Bakal Jarang ke Rumah Sakit

Subungual melanoma, alias kuku melanoma adalah kanker kulit yang terjadi di bawah kuku.

Meskipun melanoma subungual merupakan jenis kanker kulit yang tidak umum, American Academy of Dermatology menyampaikan bahwa penting untuk mengetahui tanda-tandanya, seperti garis hitam atau cokelat gelap pada jari atau kuku.

Tidak hanya garis hitam gejala kanker kulit yang bisa bersembunyi di bawah kuku, tanda lain dari penyakit ini adalah terjadinya penggelapan di sekitar kuku dan kutikula, darah, nanah, dan belahan di kuku.

Jika perlu, melakukan pemeriksaan kulit untuk memeriksakan tahi lalat juga dapat mengindikasikan melanoma atau jenis kanker kulit lainnya.

Menurut Skin Cancer Foundation, melanoma hampir selalu dapat diobati jika terdeteksi dini, tetapi jika dibiarkan sendiri, kanker ini dapat menyebar ke area lain dari tubuh yang berpotensi mengancam jiwa.

Walaupun melanoma pada kuku ini bukan jenis kanker kulit yang paling umum, tapi melanoma paling banyak menyebabkan kematian.

Sehingga sebaiknya segera periksa jika gejala tersebut tak kunjung hilang.

Pengobatan terbaik adalah pencegahan yang dilakukan sejak dini.

Baca Juga: Penting Bagi Wanita! Bukan Hanya Benjolan, Begini Gejala Awal Kanker Payudara Berdasarkan Jenisnya

(*)

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Sumber : sajiansedap.com, Alodokter.com

Baca Lainnya