Awalnya Iseng Pakai Masker Tepung Beras Selama 7 Hari, Wanita Ini Langsung Syok saat Tahu Perubahan yang Terjadi

Senin, 25 Oktober 2021 | 17:15
Foto oleh Nicole Michalou dari Pexels

Tepung beras

GridHype.ID - Bagi kamu yang hobi bikin memasak, tentu sudah tak asing lagi dengan tepung beras bukan?

Seperti diketahui, tepung beras biasanya digunakan untuk membuat camilan tradisional khas Indonesia.

Namun siapa sangka, tepung beras ternyata punya manfaat lain yang bisa kita manfaatkan loh.

Bahkan manfaat tepung beras ini termasuk baik bagi kesehatan tubuh kita.

Melansir dari SajianSedap.com, salah satumanfaat tepung beras yakni untukperawatan kulit.

Mulai sekarang kamu bisalupakan dulu skincare mahal karena ada perawatan kulit yang bagus hanya dengan bermodalkan tepung beras.

Bahkan manfaat tepung beras untuk kecantikan ini disebut-sebut bisa atasi berbagai masalah di wajah, loh!

Untuk mendapatkan manfaatnya kita cuma buat masker tepung beras.

Manfaat masker tepung beras ini ternyata sudah dibuktikan oleh seorang youtuber, loh!

Gak cuma pergi ke klinik wajah atau skincare mahal, melakukan perawatan di rumah dengan bahan yang ada juga bisa membuat kulit glowing.

Hal ini pun seperti yang dilakukan oleh seorang Youtuber yang tiba-tiba miliki wajah cerah dan glowing seketika.

Baca Juga: Dijamin Bikin Seisi Rumah Ketagihan, Ternyata Ini Rahasia Bikin Tempe Goreng Tepung Bisa Renyah Seharian, Buruan Cobain!

7 Hari Pakai Masker Tepung Beras

Alih-alih memanfaatkan perlengkapan di dapur sehari-hari untuk kecantikan, ia kaget melihat hasil kulit wajahnya setelah satu minggu kemudian.

Ternyata Youtuber Savira Millenita ini mengaplikasikan tepung beras sebagai masker wajah selama satu minggu.

Savira tak pelit membagikan informasi agar kulitnya cerah dan juga sehat.

Mengutip dari kanal YouTube-nya, Savira membagikan resep maskernya.

Ia hanya menggunakan tepung beras, madu, dan susu.

Bahan:

- 2 sdm tepung beras

- madu secukupnya

- 1 sdm susu cair atau bubuk

Baca Juga: Nggak Kepikiran, Payudara Dijamin Kencang dan Indah Hanya dengan Lulur Tepung Beras

Cara Pembuatan:

1. Campur semua bahan menjadi satu dalam sebuah mangkuk kecil.

2. Aduk bahan secara merata sampai membentuk seperti pasta.

3. Bersihkan muka dengan air sebelum menggunakan masker tepung beras tersebut.

4. Aplikasikan masker tepung beras ke seluruh wajah dan diamkan selama 15-20 menit

5. Setelah kering, bersihkan wajah dengan air hangat.

Hanya dalam waktu seminggu, kulit cerah dan glowing seketika bisa didapatkan.

Mengutip dari Boldsky via SajianSedap.com, resep masker tepung beras memang ampuh.

Hal ini karena tepung beras memiliki berbagai manfaat bagi kulit, salah satunya yakni sebagai bahan alami yang bisa menutrisi kulit wajah dari dalam tanpa campuran bahan kimia.

Perawatan kecantikan wajah menggunakan tepung beras ini ternyata sudah ada sejak zaman kuno.

Masyarakat menggunakan tepung beras saat belum muncul skincare seperti saat ini.

Baca Juga: Bikin Wajah Mulus Tanpa Jerawat dan Cegah Penuaan Dini, yuk Coba Bikin Masker Telur da Tepung Beras di Rumah

Manfaat Tepung Beras bagi Tubuh

Selain membuat wajah glowing, tepung beras juga memiliki manfaat lain yang tak kalah hebat.

Menambahkan dari Kompas.com, berikut setidaknya 5 manfaat tepung beras bagi tubuh, mulai dari lancarkan pencernaan sampai mengurangi minyak di rambut.

1. Melancarkan pencernaan

Dilansir dari Live Strong, tepung beras memiliki kandungan serat yang tinggi.

Serat dibutuhkan tubuh untuk melancarkan pencernaan.

Kandungan serat yang tinggi dalam tepung beras juga bisa mengurangi kemungkinan terkena kanker usus besar dan diabetes tipe 2.

2. Menurunkan berat badan

Kandungan serat dalam tepung beras bisa membantu menurunkan berat badan.

Menikmati makanan kaya serat bisa membuatmu cepat kenyang sehingga menghilangkan rasa lapar.

Baca Juga: Siapa Sangka Bahan Dapur Ini Bisa Bikin Wajah Glowing, Tak Perlu Skincare Mahal

3. Meningkatkan kesehatan hati

Dilansir dari Times of India, tepung beras juga mengandung kolin.

Fungsi kolin adalah meningkatkan kesehatan hati dengan cara mengangkut kolesterol dari hati ke organ tubuh yang membutuhkan.

4. Melindungi kulit dari sinar matahari

Selain bermanfaat untuk pencernaan, tepung beras juga bisa membantu melindungi kulit dari paparan sinar matahari.

Dilansir dari Healthline, tepung beras memiliki kandungan asam para-aminobenzoic atau PABA.

Kandungan ini terbukti melindungi kulit dari sinar UV.

Kalau kamu ingin merasakan manfaat tepung beras untuk kulit wajah, campurkan tepung dengan air dan oleskan di area wajah seperti mengoleskan masker.

5. Mengurangi minyak di rambut

Bukan hanya bagus untuk kulit, tepung beras juga memiliki manfaat untuk rambut.

Pati beras bisa mengikat minyak dan mengontrol kilau rambut.

Baca Juga: Dijamin Bikin Seisi Rumah Ketagihan, Ternyata Ini Rahasia Bikin Tempe Goreng Tepung Bisa Renyah Seharian, Buruan Cobain!

(*)

Editor : Helna Estalansa

Sumber : Kompas.com, sajiansedap.com

Baca Lainnya