GridHype.ID - Bau ketiak memang sudah menjadi masalah umum yang kerap dialami banyak orang.
Namun, bau ketiak ini dirasa cukup menganggu aktivitas sehari-hari karena menurunkan kepercayaan diri seseorang.
Hal inilah yang memutuskan seseorang menggunakan deodoran atau parfum untuk menghilangkan bau ketiak.
Sayangnya, cara tersebut tak selalu berhasil karena bau ketiak kerap muncul tanpa mengenal waktu.
Seperti yang dilansir dari Alodokter.com, baau badan ini terjadi akibat perpaduan antara bakteri pada kulit ketiak dan keringat yang dikeluarkan kelenjar keringat di ketiak saat tubuh kepanasan.
Sebenarnya, keringat bisa dihasilkan hampir di seluruh tubuh. Akan tetapi, keringat yang dihasilkan di ketiak mengandung lebih banyak protein dan lemak.
Kandungan protein dan lemak pada keringat di ketiak inilah yang membedakan bau ketiakdengan bau keringat biasa.
Ketika bercampur dengan bakteri, protein akan dipecah oleh bakteri dan menghasilkan bau yang tidak sedap.
Sementara mengutip Kompas.com, ada beberapa penyebab munculnya keringat. Misalnya, ketika kita berolahraga.
Stres dan emosi yang intens juga bisa membuat seseorang berkeringat.
Beberapa makanan yang mengandung sulfur juga bisa menyebabkan bau ketiak, seperti brokoli, kol, dan kubis. Begitu pula dengan bawang putih dan bawang merah.
Jika mengalami bau ketiak, cobalah mengetahui dulu apa yang menjadi penyebabnya.
Sebab, bau ketiak juga bisa disebabkan higienitas yang buruk, tidak menggunakan produk perawatan tubuh yang tepat, atau karena adanya kondisi kesehatan yang mendasari.
Cara menghilangkan bau ketiak secara alami
Cara menghilangkan bau ketiak bisa dilakukan lewat berbagai cara.
Menggunakan antiperspiran dan deodoran setiap hari dan setelah mandi dapat membantu menghilangkan bau ketiak.
Menurut Healthline, antiperspiran membantu mengurangi jumlah keringat yang dihasilkan dengan memblokir sementara pori-pori yang mengeluarkan keringat.
Jika menggunakan antiperspiran dan deodoran belum berhasil, atau ingin mencoba alternatif alami, berikut cara menghilangkan bau ketiak secara alami yang dapat dicoba:
1. Menggunakan perasan lemon
Lemon tinggi asam dan memiliki sifat bakterisida. Menurut Style Craze, perasan lemon dapat mengurangi pH kulit dan membuatnya tidak dapat dihuni oleh bakteri penyebab bau.
Untuk membuatnya, kita hanya butuh setengah buah lemon dan mengoleskannya ke ketiak.
Lalu, biarkan kering dan bilas menggunakan air.
Jika punya kulit sensitif, campurkan perasan lemon dengan setengah gelas air sebelum mengaplikasikannya menggunakan kapas ke ketiak.
2. Mengoles lidah buaya
Lidah buaya kaya akan antioksidan dan memiliki kandungan antibakteri sehingga dapat dicoba sebagai salah satu cara menghilangkan bau ketiak secara alami.
Mengaplikasikan lidah buaya secara topikal dapat membantu menghilangkan bakteri penyebab bau ketiak.
Untuk menggunakannya, aplikasikan gel lidah buaya ke ketiak. Biarkan semalaman dan bilas di pagi hari.
3. Mengaplikasikan kentang
Kentang juga dapat membantu mengontrol keringat dan membunuh bakteri di ketiak dengan menurunkan pH kulit.
Sebab, kentang memiliki sedikit asam dan memiliki sifat antimikroba.
Untuk menggunakannya sebagai salah satu cara menghilangkan bau ketiak, potong kentang menjadi beberapa potongan tipis.
Kemudian, oleskan secara langsung ke ketiak dan biarkan kering. Setelah kering, aplikasikan deodoran di atasnya.
4. Memakai soda kue dan lemon
Soda kue dapat membantu menjaga ketiak tetap kering dan bebas keringat.
Sifat antibakteri dalam soda kue mungkin dapat membantu melawan bakterri penyebab bau ketiak.
Untuk menggunakannya, siapkan satu sendok makan soda kue dan satu sendok makan perasan lemon.
Lalu, campurkan keduanya dan aplikasikan langsung ke ketiak. Biarkan selama 2-3 menit sebelum membilasnya saat mandi.
5. Memakai kantong teh hijau
Teh hijau dikenal karena kandungan antioksidannya yang tinggi dan potensi detoksifikasinya.
Untuk itu, kita bisa mencobanya sebagai salah satu cara menghilangkan bau ketiak secara alami.
Menurut Netmeds, celupkan beberapa kantong teh hijau ke dalam air hangat. Setelah benar-benar terendam, aplikasikan ke area ketiak masing-masing selama 5 menit sebelum dibilas.
Baca Juga: Nyeri di Payudara Sering Bikin Panik, Ternyata Ini Penyebabnya
(*)