GridHype.id- Baking soda yang biasa digunakan sebagai bahan membuat roti telah dikenal memiliki banyak manfaat lain.
Baking soda bisa digunakan untuk membersihkan berbagai jenis benda dengan noda yang membandel.
Karena khasiatnya tersebut, tak jarang jika banyak orang yang berlomba-lomba menggunakan baking soda sebagai solusi atas masalah noda di pakaian bahkan perabot.
Meski demikian, ternyata penggunaan bahan roti yang satu ini tidak selalu membawa dampak baik bagi peralatan yang dibersihkan.
Pasalnya, baking soda justru diketahui dapat merusak dan membuatnya tidak awet.
Dikutip dari Nakita.id (3/8/2021), berikut beberapa bahan yang dapat dirusak oleh baking soda:
Kayu
Baking soda memiliki kandungan yang tidak aman bagi beberapa pelapis furniture kayu.
Pasalnya, kandungan tersebut diketahui terlalu keras dan dapat merusak benda yang berbahan kayu.
Cleaning Supervisor di Fantastic Service mengatakan bahwa baking soda dapat menghilangkan sealant (perekat) dan merusak furniture.
Sebagai ganti baking soda, ia menyarankan penggunaan campuran sabun cuci piring.
Marmer
Marmer adalah salah satu bahan yang dijadikan solusi untuk menambah kesan mewah bagi dekorasi rumah dan keperluan lain.
Bagaimana tidak, marmer diketahui punya harga 3 kali lipat dibandingkan dengan bahan keramik biasa.
Agar tetap berkilau, tak jarang yang membersihkan noda pada marmer menggunakan baking soda.
Namun ternyata, hal itu justru dapat merusak lapisan pelindung atas.
Hal ini lama-kelamaan akan membuat goresan pada marmer dan merusak bentuk fisiknya yang cantik.
Alumunium
Membersihkan benda berbahan dasar alumunium seperti wajan dan panci memang diperbolehkan.
Namun sangat penting untuk diketahui bahwa proses pembilasan sangat berpengaruh.
Dengan demikian, Anda perlu membilasnya hingga bersih setelah menggunakan soda kue untuk membersihkannya.
Pasalnya, baking soda mampu menyebabkan oksidasi pada alumunium.
Kontak yang luas akan menyebabkan oksidasi yang mengubah permukaan menjadi cokelat.
Emas
Emas yang berkilau nan mewah pasti selalu ingin dijaga agar tetap cantik saat digunakan.
Meski demikian, jangan sekali-kali Anda mengunakan baking soda sebagai solusi untuk membersihkannya.
Hal ini dikarenakan struktur baking soda yang mampu merusak lapisan emas dan menyebabkan pelapisan aus.
Baca Juga: Sejumput Baking Soda Bisa Sulap Seisi Lemari Jadi Kinclong, Ini Fakta yang Harus Kamu Tahu
(*)