Jangan Lagi Beli Cabai yang Dibungkus dengan Kertas Koran, Bisa Timbulkan Penyakit Mematikan ini

Selasa, 03 Agustus 2021 | 09:30
freepik.com

cabai mengurangi risiko kanker payudara

GridHype.id- Cabai menjadi salah satu bahan makanan yang banyak diminati karena rasanya yang pedas.

Sejumlah orang bahkan mengakui bahwa rasa pedas dari cabai dapat meningkatkan selera makan.

Selama ini kita mengenal cabai tanpa masalah selain sakit perut yang mungkin dirasakan jika mengonsumsi secara berlebihan.

Meski demikian, rupanya cara membungkus cabai yang kita beli juga tak luput kaitannya dengan kesehatan.

Jika selama ini kita membeli cabai dengan bungkus koran dan justru kembali menyimpannya di rumah dengan bungkus tersebut, kebiasaan tersebut rupanya harus dihilangkan mulai sekarang.

Bukan tanpa sebab, cabai yang dibungkus dengan kertas koran, tabloid, atau jenis kertas lain yang tercetak tinta rupanya membahayakan bagi tubuh.

Tidak hanya cabai, kertas yang mengandung cetakan tinta sebenarnya tidak baik digunakan untuk membungkus segala macam bahan makanan.

Dikutip dari Sajian Sedap (3/8/2021), tinta yang tercetak di kertas mengandung logam berat timbal yang bisa terserap oleh sayuran.

Jika hal ini berlangsung terus-menerus, logam berat yang masuk ke tubuh bisa membawa bahaya, bahkan penyakit kanker.

Baca Juga: Dua Bahan Siomay Nan Lezat ini Justru Tak Boleh Dikonsumsi Bersamaan, Hindari Mulai Sekarang Jika Tak Ingin Menyesal

Untuk mengurangi segala risiko yang mungkin terjadi, ada baiknya penggunaan kertas bertinta sebagai bungkus bahan makanan dihindari.

Meski sudah menjadi kebiasaan, namun masih banyak cara lain yang lebih sehat untuk membungkus bahan makanan terutama cabai.

Jika tak bisa langsung memintanya dari penjual, kita bisa mengakalinya dengan cara membawa wadah sendiri yang lebih aman.

Penyimpanan di rumah juga tak boleh luput dari perhatian.

Cara Menyimpan Cabai

Ada beberapa tips yang bisa dilakukan untuk menyimpan cabai agar lebih awet.

Bahkan cabai bisa awet hingga 3 bulan jika disimpan dengan cara yang tepat.

Dilansir dari Kompas.com (3/8/2021), berikut cara menyimpan cabai agar lebih awet:

  • Jangan mencuci cabai jika belum akan digunakan untuk memasak. Jika ingin membuatnya bersih, cukup dengan cara mengelap dengan tissue kering.
  • Mencabut tangkai cabai bisa menjadi salah satu cara memperpanjang umur cabai.
  • Memisahkan cabai yang sudah busuk dan agak lembek dengan cabai yang masih segar. Jika ada sedikit bagian yang busuk missal di ujungnya saja, Anda dapat menggunting atau memotongnya.
Baca Juga: Cabai Busuk Ampuh Usir Tikus, Rugi Besar Jika Dibuang Sia-sia

(*)

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Sumber : Kompas.com, Sajian Sedap

Baca Lainnya