Konsumsi Kopi Mampu Cegah atau Sebabkan Kanker? Begini Faktanya

Kamis, 24 Juni 2021 | 21:00
freepik.com

manfaat kopi bagi kanker payudara

GridHype.id- Kopi adalah salah satu jenis minuman yang digandrungi berbagai kalangan.

Bahkan saat ini kopi menjadi dambaan kaum milenial dengan segala inovasi yang disediakan.

Tak jarang aktivitas ngopi menjadi agenda mengasyikan yang kerap dilakukan oleh masyarakat Indonesia.

Namun, kopi diketahui dapat menjadi salah satu penyebab kanker payudara. Benarkah?

Dikutip dari klikdokter.com (24/6/2021), isu tersebut muncul dari studi yang dilakukan pada binatang percobaan.

Sebuah studi melibatkan tikus yang diberi minum dengan kadar akrilamida tinggi (1.000-10.000 kali lebih tinggi dari jumlah yang dikonsumsi manusia).

Baca Juga: Kurangi Konsumsi 3 Makanan Ini Jika Ingin Bebas dari Kanker Payudara

Jika ditelusuri, hal tersebut tentu tidak relevan apabila diterapkan pada manusia.

Hal tersebut berkaitan dengan pola penyerapan dan metabolism zat kimia yang berbeda antara manusia dan tikus.

Pada tahun 2014, hasil sebuah penelitian menyebutkan bahwa tidak ada hubungan antara konsumsi akrilamida dalam makanan dengan kanker pada manusia.

Kadar akrilamida pada kopi maupun makanan sangat sedikit dibandingkan dengan yang diminum tikus-tikus pada penelitian sebelumnya.

Ungkapan bahwa kopi dapat menimbulkan kanker akhirnya dipatahkan oleh Badan Kesehatan Dunia (WHO).

Pihak WHO menghapus kopi dari daftar kemungkinan penyebab kanker.

Keputusan tersebut sibuat setelah meninjau labih dari seribu studi pada manusia dan binatang sehubungan dengan efek karsinogenik dari kopi.

Baca Juga: Pemakaian Deodoran Bisa Picu Kanker Payudara, Fakta atau Mitos Semata?

Manfaat Kopi dan Kaitannya dengan Kanker Payudara

Saat ini pakar kesehatan sudah berani mengatakan bahwa konsumsi 1―2 cangkir kopi sehari tidak menyebabkan kanker.

Konsumsi kopi pada jumlah tersebut justru dapat menurunkan risiko terjadinya kanker salah satunya kanker payudara.

Pada tahun 2018, ditemukan hubungan antara kopi dengan penurunan risiko kanker payudara setelah menopause.

Kopi juga diketahui mampu mengendalikan kadar gula darah pada penderita diabetes.

Baca Juga: Tak Hanya Fisik, Kanker Payudara Juga Dapat Mengganggu Mental Penderitanya, Berikut Penjelasannya

Meski demikian, hal tersebut tetap berkaitan dengan pertimbangan adanya tambahan pemanis yang berlebihan.

Kopi yang memiliki kandungan kafein juga mampu meningkatkan metabolism tubuh dan membantu pembakaran lemak.

Hal tersebut tentu dapat membantu menurunkan berat badan.

Jika sebelumnya Anda menghindari kopi karena takut meningkatkan risiko kanker payudara, buang jauh-jauh pendapat tersebut karena tidak terbukti kebenarannya.

Selama dikonsumsi tidak lebih dari 2 cangkir sehari dan tanpa pemanis yang berlebihan, kopi yang mengandung kafein ini justru membawa manfaat bagi tubuh.

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : klikdokter.com

Baca Lainnya