Resmi Nikahi Perempuan Muda, Awal Pertemuan Ustaz Abdul Somad dengan Fatimah Az Zahra, Ajukan Syarat Ini Saat Cari Calon Istri

Kamis, 29 April 2021 | 14:15
instagram

Foto pernikahan Ustaz Abdul Somad dengan gadis berusia 19 tahun asal Jombang

GridHype.ID - Kabar pernikahan datang dari Ustaz Abdul Somad.

Ya, Ustaz terkenal itu resmi menikahi gadis muda bernama Fatimah Az Zahra Salim Barabud, pada Rabu (28/4/2021) sore.

Pernikahan itu berlangsung secara sederhana di kediaman Fatimah Az Zahra Salim Barabud di Jombang, Jawa Timur.

Baca Juga: Bukan Orang Sembarangan, Ini Dia Sederet Fakta dari Fatimah Az Zahra Salim Barabud, Gadis 19 Tahun yang Resmi Dipinang Ustaz Abdul Somad

Tak banyak tamu yang diundang.

Pernikahan UAS dengan gadis berusia 19 tahun itu hanya dihadiri beberapa tamu di antaranya Pimpinan Pondok Modern Gontor serta ketua-ketua lembaga di jajaran Pondok Modern Gontor.

Hadir pula beberapa undangan dari keluarga Fatimah Az Zahra Salim Barabud.

Lantas bagaimana awal mula pertemuan UAS dangan Fatimah Az Zahra Salim Barabud hingga akhirnya menikah?

Pimpinan Pesantren Tahfidz Qur'an Al Muqoddasah Ponorogo sekaligus Pengasuh Ponpes Gontor, KH Hasan Abdullah Sahal menyampaikan awal mula UAS bertemu dengan Fatimah.

Hal itu disampaikan KH Hasan Abdullah saat memberikan nasihat nikah.

Menurut KH Hasan, awalnya UAS menyampaikan takziyah meninggalnya anak KH Hasan melalui aplikasi WhatsApp.

Baca Juga: Banjir Ucapan Selamat dari Rekan Artisnya, Ustaz Abdul Somad Resmi Menikah dengan Gadis 19 Tahun, Fatimah Az Zahra Salim Barabud

"Saat itu UAS menyampaikan takziyah meninggalnya anak saya lewat WA, lalu obrolan berlanjut soal pernikahan," kata KH Hasan.

Setelah itu, UAS meminta tolong agar dicarikan jodoh yang hafal Alquran.

"UAS minta tolong agar dicarikan jodoh yang hafidzoh (penghafal Qur'an)," ujarnya.

Menurut KH Hasan, alasan UAS mencari istri yang hafal Alquran, karena UAS ingin sedang merintis pesantren tahfidz Quran.

"Insya Allah ini pasangan yang baik yang siap berdakwah meninggikan kalimatullah," kata Ustaz Hasan.

Diketahui, Fatimah sejak kecil menjadi santri di Pesantren Tahfidz Qur'an Al Muqoddasah Ponorogo.

Komentar sang mantan istri

Pernikahan Ustaz Abdul Somad berlangsung di kediaman Fatimah Az Zahra Salim Barabud di Jombang, Jawa Timur pada pukul 16.00 WIB.

Baca Juga: Ustaz Abdul Somad Bakal Nikahi Gadis 19 Tahun Alumni Pondok Pesantren Gontor, Mantan Istri Curahkan Isi Hatinya sampai Sebut Harus Kuat

Kabar bahagia dai kondang itu pun sampai di telinga sang mantan istri, Mellya Juniarti.

Lewat InstaStory-nya, Mellya Juniarti ikut memberikan ucapan atas pernikahan tersebut dan ikut mengirimkan doa.

Walau tak menyebut secara langsung siapa yang ia beri ucapan selamat, tapi diduga, ucapan itu ditujukan kepada sang mantan suami.

"Barakallahu lakuma wa baraka ‘alaika wa jamaa bainakumma fii khoir

IG @mak_inpoh
IG @mak_inpoh

Reaksi mantan istri Ustaz Abdul Somad ketika sang mantan suami nenikah lagi.

(Semoga Allah menganugerahkan barakah kepadamu, semoga Allah juga menganugerahkan barakah atasmu, semoga Dia menghimpun kalian berdua dalam kebaikan)."

Demikian tulisan Mellya Juniarti lewat akun Instagram-nya seperti dikutip Tribunnews.com, Rabu (28/4/2021).

Mellya Juniarti ikut berharap, agar pernikahan ini langgeng dan bahagia.

Baca Juga: Sebut Ceraikan Istrinya Gara-gara Gagal Mendidik, Ustaz Abdul Somad Dikabarkan Segera Tanggalkan Status Dudanya dengan Pinang Gadis 24 Tahun Asal Jombang

Menariknya, Mellya Juniarti menyebut, itu adalah pernikahan ke-tiga.

"Semoga pernikahan ke-3 ini langgeng, bahagia dunia akhirat," tulisnya sembari menambahkan emoticon hati.

Selanjutnya, Mellya Juniarti menulis curhatan yang cukup panjang terkait kondisinya saat ini.

Dalam postingan itu, ia juga melampirkan sejumlah pesan langsung (DM) yang masuk di akun Instagram-nya.

Mellya Juniarti berterima kasih atas dukungan yang diberikan kepadanya.

Ia juga mengaku, kondisinya baik-baik saja.

Sebab, Mellya Juniarti telah mempersiapkan hati untuk menghadapi hal ini.

(*)

Tag

Editor : Ruhil Yumna

Sumber tribunnews, Tribun Seleb