GridHype.ID -Saat ini umat muslim masih menjalani ibadah pausa Ramadhan 1442 H.
Puasa sendiri kita diharuskan menahan haus dan lapar dari pagi hingga petang.
Pasalnya, lebih dari12 jam tubuh kita tidak menerima asupanapapun.
Karena itulah, kita harus pintar memilih asupan yang kaya nutrisi.
Baca Juga: Pori-pori Besar Bikin Nggak Pede? Atasi dengan Masker Alami Ini
Pasalnya, asupan kaya nutrisi memang sangat penting saat menjalani ibadah puasa.
Nah, tahukah kamu kalau minum campuran air lemon dan madu sangat bagus? Apalagi dikonsumsi saat sahur.
Mengutip laman Kompas.com, air lemon dikenal bisa mengatasi dehidrasi, kaya vitamin C, mencegah bau mlut, hingga melancarkan pencernaan.
Begitu juga dengan madu, cairan manis ini bisa meredakan alergi, memproduksi energi, hingga meredakan batuk.
Di bulan Ramadhan ini, kamu juga bisa menikmati manfaat dan kesegaran dari lemon dan madu.
Adapun untuk waktunya, kamu bisa memilih sendiri antara sahur atau saat berbuka puasa untuk mengonsumsi minuman ini.
Grid.ID telah melansir dari laman Nakita.id, inilah manfaat minum air lemon dan madu saat perut kosong.
1. Mendetoks tubuh
Air lemon bisa bermanfaat untuk membersihkan racun dari dalam tubuh.
Minuman ini akan menjadi detoks tubuh, terutama dari ancaman radikal bebas.
2. Membersihkan kulit
Dengan kandungan oil-control pada lemon, bisa membersihkan tubuh dari kelebihan minyak.
Kelebihan minyak bisa menyebabkan masalah seperti komedo dan jerawat.
3. Meningkatkan daya tahan tubuh
Lemon dan madu sangat ampuh untuk meningkatkan imunitas tubuh.
Keduanya bisa melindungi dari serangan virus dan bakteri karena perubahan musim.
4. Melancarkan percernaan
Dengan minum air lemon dan madu saat perut kosong, bisa melancarkan pencernaan.
Hal ini akan membuat tubuh terasa lebih ringan dan sehat.
Baca Juga: Demi Jaga Penampilan, 9 Seleb Hollywood ini Rela Lakukan Diet Ekstrem yang Justru Bahayakan Nyawanya
5. Mengobati masalah tenggorokan
Lemon akan membantu mengeluarkan lendir agar tidak menumpuk di saluran penapasan.
Sedangkan madu, bisa menjadi disinfektan dari virus dan bakteri yang menyerang.
Oleh karena itu, minum campuran air lemon dan madu saat perut kosong merupakan hal tepat karena punya banyak manfaat kesehatan.
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul "Mulai Besok, Coba Minum Air Campuran Lemon dan Madu Saat Sahur, Jangan Kaget Kalau 5 Manfaat Ini Dirasakan Tubuh!"
(*)