Pori-pori Besar Bikin Nggak Pede? Atasi dengan Masker Alami Ini

Senin, 20 Juli 2020 | 10:00
www.freepik.com

Pori-pori wajah besar

GridHype.ID - Sudah bukan rahasia lagi perempuan ingin selalu tampil cantik.

Berbagai perawatan pun dilakukan untuk mendapatkan penampilan yang didambakan.

Salah satunya yaitu merawat kulit wajah.

Namun, di antara kamu mungkin ada masalah dengan pori-pori wajah.

Ya, banyak orang yang memiliki pori-pori besar di wajahnya.

Baca Juga: Perempuan Wajib Tahu! Berikut 10 Cara Alami Agar Pori pori Wajah Mengecil Tanpa Takut Kantong Jebol

Tentu pori-pori besar tersebut cukup mengganggu penampilan.

Ternyata ada banyak faktor yang menyebabkan pori-pori membesar, salah satu cara mengatasinya adalah dengan masker untuk pori-pori besar.

Pori-pori besar bukannya tidak bisa diatasi.

Baca Juga: 5 Bahan Alami Ini Bisa Kecilkan Pori-pori Tanpa Perlu Biaya Mahal!

Masker untuk pori-pori besar bisa dibuat menggunakan bahan yang ada di rumah dan mudah didapatkan.

Namun, setelah mendapatkan manfaat dari masker ini, kulit harus tetap dirawat agar tidak mengalami penuaan dini atau rusak karena terpapar polutan.

Simak beberapa cara membuat sendiri masker untuk pori-pori besar berikut ini:

Baca Juga: 5 Cara Ini Dianggap Ampuh Mampu Mengecilkan Pori-pori dan Membuat Wajah Terlihat Cerah

1. Madu dan lemon

Masker untuk pori-pori besar pertama terbuat dari madu dan lemon.

Bahan yang perlu disiapkan adalah 1 sendok makan madu, 1/2 sendok makan perasan lemon, dan sejumput gula.

Campur ketiga bahan di atas dan pijatkan ke wajah dengan gerakan memutar.

Baca Juga: Shah Rukh Khan Terlihat Awet Muda dan Kharismatik di Usia 54 Tahun, Rupanya 5 Makanan ini yang Jadi Rahasianya

Kemudian, diamkan selama lima menit dan bilas dengan air hangat.

Cara ini bisa dilakukan 2-3 kali setiap minggunya. Madu berkhasiat untuk menjaga kelembapan kulit sekaligus melindungi dari bakteri.

Sementara lemon mengandung astringent yang membantu mengecilkan pori.

Baca Juga: Mulai dari Es Hingga Air Lemon, ini 10 Cara Alami Untuk Menutup Pori-Pori yang Terbuka Secara Permanen

2. Teh hijau

Teh hijau juga bisa menjadi masker untuk pori-pori besar.

Pertama, campurkan bubuk teh hijau dengan air dan diamkan selama 4-5 menit.

Kemudian tambahkan 1 putih telur dan 2 sendok teh tepung ke dalamnya. Aplikasikan ke wajah, diamkan selama 15 menit sebelum membilasnya.

Kita bisa melakukannya sekali atau dua kali dalam sepekan. Kandungan tanin dalam teh hijau bekerja sebagai antioksidan dan membasmi toksin di wajah.

Cara ini dapat membantu mengecilkan pori-pori. Sementara putih telur membantu mengencangkan dan membuat kulit tetap kenyal.

Baca Juga: Cuma Lihat Posisi Tahi Lalat di Wajah, Sifat Asli Seseorang Bisa Ditebak Bahkan Dianggap Bawa Hoki!

3. Tomat

Cara berikutnya adalah menggunakan tomat. Campurkan 1-2 sendok makan tomat halus dan bubuk kunyit.

Kemudian, aplikasikan di wajah dan diamkan selama 15 menit sebelum dibilas.

Cara ini dapat dilakukan dua kali seminggu, dan sangat cocok bagi mereka dengan tipe kulit berminyak dan rentan berjerawat.

Kandungannya yang sarat vitamin A dan C berfungsi sebagai antioksidan alami dan mengurangi sumbatan pada pori.

Baca Juga: Punya Paras Rupawan Sampai Digilai Kaum Hawa Seantero, Hidup Tukang Kayu Ini Berubah Drastis Dalam Semalam karena Hal Ini

4. Oat

Jika sebelumnya madu dan lemon dapat menjadi masker untuk pori-pori besar, menambahkan oat juga bisa jadi alternatif yang tidak kalah ampuh.

Caranya, giling oat hingga teksturnya menjadi bubuk. Kemudian, tambahkan perasan lemon, madu, dan air hingga teksturnya menjadi pasta.

Aplikasikan merata di wajah dan diamkan selama 15 menit. Baru basahkan jari-jari dan pijat dengan gerakan memutar. Terakhir, bilas dengan air bersih.

Oat dapat membersihkan kulit dengan kandungan antioksidan di dalamnya.

Selain itu, asam dari air perasan lemon juga bertindak sebagai astringent. Tak lupa madu yang membantu melembabkan kulit.

Baca Juga: Berlinang Air Mata, Luna Maya Tunjukkan Raut Sedih hingga Catut Nama Bunga Citra Lestari, Ada Apa?

5. Pepaya

Mencampur pepaya dan madu juga bisa jadi alternatif masker untuk pori-pori besar. Kemudian, aplikasikan di wajah dan diamkan selama 10 menit sebelum membilasnya.

Aplikasikan 2-3 kali per minggu. Kandungan enzim dan phytocompounds dalam pepaya membantu mengangkat sel kulit mati.

Dengan demikian, komedo dan zat lain yang menyumbat pori akan terangkat sehingga pori-pori tidak lagi tersumbat dan membesar.

Baca Juga: Demi Bikin Suami Senang, Muzdalifah Rela Permak Wajah hingga Ubah Gaya Berpakaian

6. Timun

Mencampur timun dengan air mawar juga bisa jadi opsi masker untuk pori-pori besar. Aplikasikan di wajah dan kamu bisa mendiamkannya semalaman.

Kandungan timun mengandung vitamin E dan minyak alami yang memastikan kulit tetap lembab. Selain itu, timun juga mengandung silica yang mencegah penuaan kulit dan menyamarkan keriput.

Itulah beberapa alternatif masker untuk pori-pori besar yang bisa kamu buat dan aplikasikan sendiri di rumah. Tapi ingat, sebelumnya perlu diuji apakah ada reaksi alergi atau tidak.

Hal yang tak kalah penting, pastikan untuk tetap membersihkan wajah seusai beraktivitas. Tujuannya tentu untuk menghindari kotoran yang dapat menyumbat pori-pori dan membuatnya semakin besar.

Artikel ini telah tayang di NOVA.ID dengan judul Miliki Pori-Pori Besar di Wajah yang Cukup Mengganggu? Yuk Atasi dengan Masker Alami Ini(*)

Tag

Editor : Nailul Iffah

Sumber Nova.ID