Kabar Bahagia, Adik Mendiang Syekh Ali Jaber Resmi Nikahi Wanita Asal Garut, Senyum Sumringah Kedua Pengantin Terpancar

Selasa, 30 Maret 2021 | 17:30
YouTube.com

Adik Syekh Ali Jaber Syekh Hussein Jaber menikah

GridHype.ID - Kabar bahagia datang dari adik mendiang Syekh Ali Jaber.

Pasalnya, adik almarhum Syekh Ali Jaber, Syekh Hussein Jaber baru saja menikah.

Syekh Hussein Jaber menikah dengan seorang wanita asal Garut.

Baca Juga: Putra Sulung Syekh Ali Jaber Akhirnya Ungkap Penyebab Kematian Mendiang Ayahnya, Singgung Soal Insiden Penusukan Berdarah

Diketahui istri Hussein bernama Syifa.

Dilansir dari GridStar.ID, Syekh Hussein Jaber menikahi seorang wanita asal Garut bernama Syifa Nurbayinah.

Dalam YouTube Faulia Net pada 21 Maret 2021, begini kebahagiaan keluarga Syekh Ali Jaber.

kolase YouTube CumiCumi

Adik almarhum Syekh Ali Jaber menikah dengan wanita asal Garut

Baca Juga: Putri Ustaz Yusuf Mansur Dijodohkan dengan Putra Syekh Ali Jaber, Wirda Mansur Beri Jawaban Tak Terduga

Tampak pasangan Syekh Hussein Jaber dan Syifa Nurbayinah tengah melangsungkan akad nikah.

Busana pernikahan keduanya berbalut dengan nuansa putih dan islami.

Tampak adik dari Syekh Ali Jaber ini sangat mirip dengan almarhum sang kakak.

Baca Juga: Sebut Nasab Keturunannya Sudah Jelas, Pendakwah Yusuf Mansur Berniat Jodohkan Sang Putri Wirda Mansur dengan Putra Syekh Ali Jaber

Keluarga Syekh Ali Jaber sendiri merupakan keluarga yang memiliki banyak anggota keluarga.

Pasalnya, mendiang Syekh Ali Jaber diketahui memiliki 12 saudara.

Memiliki 9 saudara laki-laki dan 3 perempuan.

Baca Juga: Wasiat Terakhir Syekh Ali Jaber pada Sang Putra Sulung, Hasan : Jangan Tinggalin Salat karena Pondasi Agama

10 diantaranya merupakan hafiz Qur'an atau penghafal al-Qur'an.

Diketahui, Syekh Hussein Jaber ini merupakan imam dari Arab Saudi.

Sementara itu sang adik, Syekh Hussein Jaber dipercaya sebagai imam salat tarawih dan tadarus Al Quran di Madinah.

Baca Juga: Kehilangan Sosok Syekh Ali Jaber, Irfan Hakim Ungkap Kenangan Sempat Umrah Bareng dan Kenal Keluarga Besar Almarhum di Madinah

Dilansir dari Tribun Jabar, Syekh Hussein Jaber dipercaya menjadi imam sholat Tarawih sekaligus ditunjuk untuk memimpin tadarus Alquran yang digelar di masjid.

Selain itu, Syekh Hussein Jaber juga kerap diundang untuk menghadiri acara Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) untuk menyampaikan tausiah.

Dalam ceramahnya, Syekh Hussein Jaber juga membagikan nasehat dari ayahnya yakni jika mau harta kenikmatan kebahagiaan harus memegang dan membaca Alquran.

(*)

Tag

Editor : Nailul Iffah

Sumber Tribun Jabar, GridStar.ID