Resmi Ganti Jenis Kelamin Jadi Seorang Pria, Diam-diam Aprilia Manganang Telah Memiliki Kekasih, Kerabat Singgung Soal Meminang Sang Wanita Pujaan

Minggu, 14 Maret 2021 | 15:15
ANTHONY WALLACE / AFP

Profil Aprilia Manganang, Prajurit TNI Wanita yang Ternyata Pria

GridHype.ID - Aprilia Manganang dikenal publik sebagai salah satu atlet bola voli yang berprestasi.

Namun belakanagan namanya jadi perbincangan publik bukan lantaran prestasi, ya Aprilia Manganang ramai dibicarakan lantaran kondisi yang ia alami.

Beberapa waktu lalu Aprilia Manganang mengejutkan publik soal kabar perubahan jenis kelaminnya.

Baca Juga: Atlet Voli Aprilia Manganang Kini Statusnya Sah Jadi Laki-laki Tulen, Netizen Akui Senang: Akhirnya Bisa Jatuh Cinta

Selama ini Aprilia Manganang yang dikenal sebagai perempuan tomboy rupanya adalah benar seorang laki-laki.

Kemunculannya pada SEA Games mewakili Tanah Air pada 2019 lalu memang mengundang perhatian publik.

Pasalnya, secara fisik Aprilia Manganang memang tak seperti wanita pada umumnya.

Tubuhnya terbilang cukup kekar dengan perawakan yang besar.

Bahkan tak sedikit lawan main Aprilia Manganang memprotes lantaran merasa atlet tersebut tidak termasuk kategori perempuan.

Kini rasa penasaran publik pun terjawab, bahwa Aprilia Manganang adalah benar seorang laki-laki.

Rupanya pria kelahiran 27 April 1992 tersebut mengidap hipospadias, yaitu kelainan pada alat reproduksinya.

Baca Juga: Ucap Syukur Saat Dipastikan Sebagai Pria, Guru SMA Aprilia Manganang Bongkar Fakta Sang Atlet Sudah Miliki Kekasih Seorang Wanita, Siap Menikah?

Ini menyebabkan Aprilia Manganang sejak kecil dianggap sebagai perempuan, sebab ia lahir dari keluarga yang kekurangan dan tak mampu melakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Baru saja resmi menyandang status sebagai laki-laki, kini Aprilia Manganang membawa kabar bahagia.

Seperti dikutip TribunJatim.com dari penelusuran Tribun Manado, mantan guru Aprilia Manganang yang juga menjadi kerabatnya bercerita tentang masa lalu sang prajurit.

Mantan atlet yang kini resmi bekerja sebagai anggota TNI AD itu pernah galau.

Kolase gambar Tribun Manado/Arthur Rompis dan Instagram/@manganang92
Kolase gambar Tribun Manado/Arthur Rompis dan Instagram/@manganang92

Nouvi Karamoy (kiri) guru SMA Aprilia Manganang (kanan).

Guru Aprilia Manganang di masa SMA adalah Nouvi Karamoy.

Aprilia Manganang bersekolah di SMA Negeri 1 Manado.

Sang guru semasa SMA pun memberi pengakuan.

Baca Juga: Kejutkan Publik Usai Ditetapkan Resmi Jadi Pria, Ini Nasib Karier Aprilia Manganang, Jenderal Andika Perkasa Beri 2 Opsi

Termasuk keinginan terbaru sang mantan murid bahwa sudah menjalin hubungan istimewa dengan seorang wanita.

Meski sempat dinyatakan sebagai wanita, Aprilia Manganang tak pernah menyukai dirinya sebagai wanita.

Bahkan, kepada Nouvi, Aprilia mengaku sejak dulu menyukai wanita bukanlah pria.

Nouvi membeberkan, Aprilia sudah punya pacar wanita.

Ia menduga sang mantan anak didik segera menikah.

"Mungkin ia ingin bina rumah tangga," kata Nouvi Karamoy, mantan guru Aprilia Manganang di SMA Negeri 1 Manado.

Kedekatan antara Aprilia Manganang dan Nouvi memang seperti keluarga.

Baca Juga: Usai Bagikan Permen Jahe ke Wisma Atlet, Nikita Mirzani Berencana Sumbang Kondom ke Masyarakat

Dekat sebagai kerabat, semasa sekolah Aprilia Manganang sering curhat isi hatinya kepada sang ibu guru.

Nouvi adalah guru Aprilia di SMA Negeri 1 Manado.

Dia tinggal selama tiga tahun di rumah Nouvi selama bersekolah di SMA terkemuka tersebut.

Nouvi adalah guru sekaligus orang tua yang kerap jadi tempat curhat.

"Aprilia hubungi saya bulan lalu minta saran. Saya sarankan pilih saja yang dua anggap terbaik sambil terus berdoa minta hikmat," lanjut Nouvi seperti dikutip dari Tribun Manado, Rabu (10/3/2021).

Tak hanya itu, rupanya Aprilia Manganang yang telah menganggap Nouvi layaknya orangtua sendiri pun sering curhat soal kegalauan soal identitasnya.

"Dia galau. Selalu curhat ke saya, mau jadi pria atau wanita. Saya katakan minta hikmat dari Tuhan. Keadaan ini pasti akan membawa berkat kepadamu," cerita Nouvi.

Baca Juga: Potret Anak Bungsu Duta Sheila on 7, Atlet Badminton yang Gantengnya Nggak Kalah dari Sang Ayah

Sejak SMA menurutnya, Aprilia Manganang telah menyadari kecenderungannya sebagai lelaki dan lebih tertarik pada wanita.

Hanya saja, ia berusaha berpegang teguh pada identitas yang telah disematkan keluarganya sejak kecil yaitu sebagai perempuan.

"Ketertarikannya seksualnya pada wanita, tapi ia tetap terikat dengan identitas wanitanya karena sewaktu lahir ia adalah wanita," kata dia.

Kini Nouvi membeberkan bahwa Aprilia Manganang telah memiliki seorang kekasih dan ingin mewujudkan keinginan untuk meminang kekasihnya.

(*)

Editor : Ruhil Yumna

Sumber : Nakita, Banjarmasin Post

Baca Lainnya