Usai Berseteru dengan Kartika Putri, Dewi Perssik Ikut Meradang Gara-gara dr.Richard Lee Pajang Foto Miliknya : Saya Merasa Dirugikan Banget

Sabtu, 13 Februari 2021 | 16:30
Kolase GridFame.id

Dewi Perssik geram pada dokter Richard Lee

GridHype.ID - Dokter kecantikan, Richard Lee nampaknya harus berseteru dengan beberapa selebriti.

Usai Kartika Putri, kini giliran penyanyi dangdut Dewi Perssik yang dibuat meradang dengan sikap dr. Richard Lee.

Dewi Perssik dibuat geram atas tindangan dr.Richard Lee yang seenaknya memakai foto tanpa izinnya.

Baca Juga: Sempat Ogah Didekati Vicky Prasetyo, Dinar Candy Bongkar Perubahan Kalina Ocktaranny

Dewi Perssik menyayangkan sikap dokter kecantikan tersebut.

Menurut Dewi Perssik, seharusnya dr.Richard Lee seharusnya meminta izin terlebih dahulu pada dirinya.

Kekesalan Dewi Perssik ini diungkapkannya seperti yang dikutip GridHype.ID dari kanal YouTube Starpro Indonesia pada Jumat (12/2/2021).

Baca Juga: Mulai Diberlakukan Maret Nanti, Pajak untuk Mobil Baru 0 Persen Rupanya Sempat Ditolak Sri Mulyani

"Seharusnya tidak digembor-gemborkan seperti itu. Yang benar itu dia (dr Richard Lee) komunikasi dulu sama saya. Tanya kebenarannya, 'Mbak DP pernah nggak dirawat sama dokter ini'," kata Dewi Perssik.

Dewi Perssik seharusnya meminta dr Richard Lee untuk mengonfirmasi kebenarannya terlebih dahulu.

Terlebih, Dewi Perssik menyayangkan sikap dr Richard yang memasang fotonya di kanal Youtube pribadi sang dokter.

Baca Juga: Babak Baru Kasus Dugaan KDRT Nindy Ayunda, Sang Suami Disebut Bantah Beberapa Tuduhan

"Aku nggak suka aja foto aku ditaruh di YouTube-nya dia," kata Dewi Perssik.

"Karena itu kan harusnya punya etika ya,"

Menurut Dewi Perssik dirinya merasa dirugikan.

Baca Juga: Sempat Putus Lalu Balikan, Atta Halilintar Akhirnya Ungkap Tanggal Pernikahan dengan Aurel Hermansyah

Hal ini lantaran dr Richard seolah menggiring opini bahwa Dewi Perssik melakukan perawatan di salah satu dokter abal-abal.

"Saya merasa dirugikan banget. Karena dokter saya bukan abal-abal," kata Dewi Perssik.

"Jadi kesannya adalah saya artis yang di-endorse oleh dokter yang mengaku dokter," kata Dewi Perssik.

Baca Juga: Buat Meggy Wulandari Sampai Jijik, Kiwil Kerap Maksa untuk Dilayani Meski Sudah Cerai: Ilfeel sama si Kiwil

Menurut Dewi Perssik, dr Richard Lee bebas melakukan review sebuah produk atau klinik kecantikan.

Namun, jangan sampai sang dokter kecantikan tersebut tidak memiliki etika alias kebablasan.

"Jangan sampai artis-artis yang di-endorse atau artis yang tidak diendorse itu dipajang di sana (YouTube dr Richard) tanpa konfirmasi," kata Dewi Perssik.

Baca Juga: Akui Tak Punya Kelebihan Seperti Ivan Gunawan, Deddy Corbuzier Bongkar Kekurangan Sahabatnya: Lu Itu Suka Berpura-pura

Tentu saja menurut Dewi Perssik hal ini sangat merugikannya.

Baginya, dokter yang benar adalah tidak perlu menggembor-gemborkan hal-hal yang merugikan.

Tapi melalui komunikasi yang benar dan konfirmasi terlebih dahulu.

(*)

Tag

Editor : Nailul Iffah

Sumber Youtube STARPRO Indonesia