Soroti Perkembangan Kasus Video Syur, Kak Seto Minta Gisella Anastasia Serahkan Hak Asuh Anak pada Gading Marten

Jumat, 01 Januari 2021 | 08:45
Tribunnews

Gisel dan Gading

GridHype.ID - Skandal video syur yang melibatkan artis sekaligus penyanyi Gisella Anastasia menyita perhatian publik.

Menyoroti perkembangan kasus video syur tersebut membuat psikolog anak, Seto Mulyadi angkat bicara.

Kak Seto angkat bicara terkait kasus video syur yang melibatkan mantan istri, Gading Marten tersebut.

Baca Juga: Bikin Ivan Gunawan Melongo, Dimas Ramadhan Bongkar Uang di ATM Miliknya, Sebut Sudah Capai Rp 100 Juta

Kasus video syur Gisel memasuki babak baru setelah ia mengakui sendiri menjadi pemeran wanitanya.

Lelaki berinisial MYD yang menjadi lawan Gisel di video syur berdurasi 19 detik itu juga mengakui hal serupa.

Oleh karena itu, Gisel dan MYD kini ditetapkan menjadi tersangka oleh pihak kepolisian.

Baca Juga: Rizky Billar dan Lesty Kejora Dikabarkan Segera Naik Pelaminan, Begini Respon Si Kembar Rizki DA dan Ridho DA

Pasalnya, Gisel dan MYD dengan sengaja merekam video syur yang sempat beredar di video sosial tersebut.

Gisel dan MYD pun terancam hukuman maksimal 12 tahun penjara.

Lantas banyak orang bertanya-tanya bagaimana nasib buah hati Gisel dengan artis Gading Marten yang masih berusia 5 tahun.

Baca Juga: Positif Covid-19 tanpa Gejala, Maia Estianty Heran Langsung Negatif dalam 1 x 24 Jam : Langsung Mati Virusnya

Melalui kanal YouTube Intens Investigasi pada Kamis (31/12/2020), Kak Seto menanggapi hal tersebut.

Instagram @kaksetosahabatanak

Seto Mulyadi alias Kak Seto

Kak Seto meminta Gisel untuk menyerahkan hak asuh anaknya pada Gading Marten untuk sementara waktu.

"Memang yang paling penting adalah kalau sampai nanti yang bersangkutan harus dipidana," ujar Kak Seto.

Baca Juga: Kelewat Sultan, Nia Ramadhani Tak Sayang Taruh Tas Seharga Rp 395 Juta Ngemper di Lantai

"Maka sebaiknya memang anak tinggal bersama dengan ayah," imbuhnya.

Hal tersebut harus dilakukan Gading Marten dan Gisel demi kebaikan anaknya.

Terutama dalam tumbuh kembang anak Gading Marten dan Gisel yang masih berusia 5 tahun.

Baca Juga: Sempat Dinobatkan Masuk 5 Besar Wanita Tercantik di Dunia di Akun Palsu, Lesty Kejora Ngaku Nggak Mau Ambil Pusing : Dedek Mah Sebodo Teuing

Kendati demikian, Kak Seto juga berharap Gading Marten tidak menghalang-halangi Gisel untuk bertemu anaknya selama menjalani proses hukum.

"Kalau toh pun kuasa asuh berada di tangan ibu, maka ayah dapat mengajukan gugatan baru ke pengadilan, nanti akan diputuskan," ujar Kak Seto.

"Tapi misalnya toh pun kuasa asuh tetap di tangan ibu, demi kepentingan terbaik si anak, sebaiknya tetap tinggal sama ayah," imbuhnya.

Baca Juga: IMF Proyeksikan 3 Negara Kawasan Asia Tenggara Ini Bakal Bangkit Secara Ekonomi Tahun 2021, Salah Satunya Indonesia

"Tetapi tetap dengan kemudahan untuk bisa juga bertemu dengan sang ibu," tandasnya.

Artikel ini telah tayang di Tribunwow.com dengan judul Gisel Jadi Tersangka Video Syur, Kak Seto Soroti Putri Gading Marten: Sebaiknya Tinggal sama Ayah

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Tribun Wow

Baca Lainnya