GridHype.ID - Kasus korupsi di Indonesia bukan sesuatu masalah baru.
Terlebih, bangsa ini masih harus menyelesaikan masalah yang terus jadi PR terkait pemberantasan korupsi.
Tapi, kasus berikut ini membuat terperangah bagaimana pencuri ini dijuluki sebagai koruptor terkaya di dunia.
Baca Juga: Sebut Habib Rizieq Tukang Obat, Habib Alwi Bakal Polisikan Nikita Mirzani Jika Tak Minta Maaf
Ya, inilah pencuri atau koruptor terkaya di dunia, polisi kaget karena temukan belasan ton emas dan uang setengah triliun di ruang rahasia.
Korupsi adalah musuh semua bangsa, termasuk di Indonesia.
Koruptor sangat licik dan jahat karena telah memperdaya masyarakat di tanah air.
Namun, di antara banyak koruptor, mungkin inilah salah satu koruptor terkaya di dunia.
Betapa tidak, polisi sampai kaget saat memasuki rumahnya karena menemukan ruang rahasia.
Ruang rahasia yang terdapat di bawah tanah ini terdapat belasan ton emas, bahkan uang sebanyak setengah triliun.
Dikutip dari Info Terkini dan Daily Star, Senin (1/10/19) Zhang Qi mantan walikota kota Haikou, Tiongkok kini ditangkap atas tuduhan korupsi.
Menariknya polisi menemukan "gunung emas" dengan berat mencapai 13,5 ton dan uang tunai 37 miliar dollar AS (Rp525 triliun) di rumahnya.
Zhang Qi adalah seorang mantan walikota dan anggota partai Komunis yang kini sedang mendapat peninjauan oleh Komisi Pengawas Nasional.
Atas penemuan itu, dia harus memiliki lebih banyak penjelasan tentang benda bernilai miliar dollar itu.
Pejabat China awalnya menggeledah rumah mewahnya di Kota Haikou dan hanya menemukan benda biasa saja.
Baca Juga: Cuma karena Beli Makanan Promo, Si Pembeli Dianggap Tak Mampu Bayar oleh Pelayan Restoran
Namun, setelah masuk ke dalam ruang bawah tanahnya mereka terkejut menemukan gundukan harta tersebut.
Bukti yang ditemukan menunjukkan portofolio besar di rumah mewahnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Pencuri Terkaya Sedunia, Polisi Kaget karena Temukan 13 Ton Emas dan Uang 0,5 T di Ruang Rahasia
(*)