9 Daftar Negara Terkaya di Dunia 2020, Dua Negara Tetangga Indonesia ini Salah Satunya

Sabtu, 17 Oktober 2020 | 16:15
foto : cntravellerme.com

Kuwait

Gridhype.id-Apa yang ada dipikiranmu jika mendengar negara terkaya di dunia?

Kehidupan masyarakatnya yang diatas standar serta kehidupan di negara tersebut yang damai dan serba berkecukupan sudah pasti terlintas di pikiran kita.

Beberapa orang akan terkejut mengetahui bahwa negara-negara terkaya juga termasuk yang terkecil.

Baca Juga: Kinerja Terawan Dipertanyakan, Menteri Kesehatan di 11 Negara ini Justru Pilih Mundur dari Jabatan Selama Pandemi Corona

Beberapa negara yang sangat kecil dan sangat kaya seperti Luksemburg, Singapura, Swiss, dan Irlandia mendapatkan keuntungan dari memiliki sektor keuangan dan rezim pajak yang canggih yang membantu menarik investasi asing dan bakat profesional.

Sementara itu, Qatar, Brunei, dan Kuwait memiliki cadangan hidrokarbon yang besar atau sumber daya alam yang menguntungkan.

Lantas, negara mana saja yang masuk dalam daftar negara terkaya di dunia 2020?

Baca Juga: Padahal Pendapatan Rata-rata Warganya Mencapai Rp84 Juta per Bulan, Namun Penduduk di Negara ini Justru Hidup Pas-Pasan dan Tak Bisa Kaya

1. Qatar

pinterest.com

Education City Mosque, Qatar

PDB atas dasar peritas daya beli (PPP) Qatar mencapai 132.886 dollar AS.

Sumber kekayaan Qatar juga berasal dari cadangan minyak, gas serta petrokimia yang sangat besar.

Baca Juga: Bekerja Lembur Hingga Selalu Tidur di Atas Jam 12 Malam, Pria ini Pingsan Hingga Alami Koma Karena Sering Begadang

2. Luksemburg

picture alliance / dpa / O. Dietze

Ilustrasi angkutan umum kereta di Luksemburg

Luksemburg menggunakan sebagian besar kekayaannya untuk menghadirkan perumahan, perawatan, dan pendidikan yang lebih baik bagi rakyatnya.

Sejauh ini diketahu warga Luksemburg menikmati standar hidup tertinggi di Zona Eropa.

Baca Juga: Menggunakan Bra Berkawat Selama 12 Jam Bisa Tingkatkan Risiko Kanker, ini Penjelasan Ahli

3. Singapura

Singapura

Negara yang bertetangga dekat dengan Indonesia ini menempati urutan ke-3 sebagai negara terkaya di dunia.

Singapura merupakan surga fiskal yang makmur, dimana keuntungan modal dan dividen bebas pajak.

4. Brunei Darussalam

InvestAsian

Brunei Darussalam

Diperkirakan kekayaan Brunei Darussalam mencapai 28 Miliar dollas AS atau setara dengan Rp392 Triliun.

Kekayaan tersebut bersumber dari cadangan minyak dan gas alam uang tersimpan di tanah Brunei Darussalam.

Baca Juga: Wanita ini Terkejut Saat Dapati Lubang di Lengannya Usai Liburan, Hewan Menggelikan ini Juga Bersarang di Dalamnya

5. Irlandia

Unsplash

Bendera Irlandia

Irlandia memiliki PDB-PPP sebesar 83.399 dollar AS atau setara dengan Rp1,1 miliar.

Pada 2019 lalu, zona Eropa tumbuh hanya 1,2 persen, sedangkan Irlandia meningkat lebih dari 5,5 persen mengkonsolidasi sebagai negara dengan pertumbuhan tercepat di benua itu.

6. Norwegia

Norwegia

Norwegia merupakan salah satu negara dengan penghasilan minyak bumi terbesar di Eropa Barat.

Pada Juni ini, hanya beberapa minggu setelah memangkas suku bunga menjadi nol, gubernur bank sentral negara tersebut mengatakan dia terkejut dengan kecepatan dan kekuaatan rebond ekonomi dalam produktivitas.

Baca Juga: Mendiang Yana Zein Meninggal Akibat Penyakit Mematikan, Minuman yang Digemari Masyarakat Indonesia ini Jadi Salah Satu Penyebabnya

7. Uni Ermita Arab

Pixabay
enjoytheworld

Uni Emirat Arab, Negara dengan Hukum yang Tegas.

Pertanian, perikanan dan mutiara perdagangan dahulu menjadi andalan ekonomi negara ini.

Kemuudian minyak ditemukan pada 1950-an dan membuat segalanya berubah.

Di luar sektor hidrokarbon yang secara tradisional dominan, terdapat sektor lain seperti perdagangan serta konstruksi dan pariwisata yang merupakan industri utama negara ini.

8. Kuwait

foto : cntravellerme.com

Kuwait

Dengan cadangan minyak yang banyak, Kuwait memiliki lebih dari 6% dari total cadangan minyak di dunia.

Industri minnyak saat ini menyumbang sekitar 40% dari PDB negara dan lebih dari 90% ekspornya.

Baca Juga: Ikuti Jejak Sang Ayah, Begini Sosok Ketiga Anak Hotman Paris yang Jarang Terekspos, Semuanya Lulusan Universitas Bergengsi di Luar Negeri

9. Swiss

pixabay.com
pixabay.com

Rata-rata Gaji Penduduknya Mencapai Rp84 Juta per Bulan, Warga Swiss Justru Tak Bisa Kaya dan Harus Hidup Pas-pasan, Ternyata Hal ini Jadi Pemicunya!

Negara dengan penduduk 8,6 juta jiwa ini menempati posisi ke-9 sebagai negara terkaya di dunia.

Meski demikian negara ini diketahui memiliki utang yang banyak pada pelayanan perbankan, asuransi dan pariwisata.

Selain itu juga apda sektor eksppor seperti produk farmasi, permata dan logam mulia, instrumen dan mesin persisi.

(*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "INFOGRAFIK: 9 Negara Terkaya di Dunia 2020"

Tag

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Sumber Kompas.com