GridHype.ID - Beberapa orang memilih mandi dengan air dingin di pagi hari.
Namun, tak sedikit yang memilih mandi dengan air hangat.
Tahukah kamu ternyata mandi dengan air dingin lebih bermanfaat, loh.
Siapa sangka mandi dengan air dingin bisa mendatangkan manfaat untuk kecantikan dan menjaga kesehatan kulit.
Seperti yang dilansir dari Bright Sidepada (11/9/2020), ini sederet manfaat mandi air dingin:
1. Membuat wajah cerah atau glowing
Mandi air dingin ternyata membantu meningkatkan sirkulasi darah.
Itu sebabnya, kulit wajah kamu akan terlihat lebih cerah atau glowing ketika mandi air dingin setiap harinya.
Baca Juga: Perlukah Kita Mandi Setelah Keluar Rumah Walau Cuman Sebentar? Ahli Beri Penjelasan Ini
2. Mencegah penuaan dini
Mandi air dingin setiap hari bisa mencegah penuaan dini yang terjadi pada kulit kamu.
Air dingin mengaktifkan sistem saraf dan melepas hormon untuk melawan stres.
Studi juga menunjukkan bahwa stres psikologi memiliki dampak langsung pada penuaan dini.
Baca Juga: Pentingnya Jaga Kebersihan Tubuh di Tengah Pandemi Covid-19, Mandi Air Hangat Lebih Bermanfaat
3. Mencegah stres kulit
Mandi air dingin bisa melepas 'hormon bahagia' atau endorfin dalam tubuh.
Ketika bahan kimia ini dilepaskan maka tingkat stres akan menurun.
Kamu tidak akan terlalu rentan mengalami masalah kulit, seperti jerawat, psoriaris, dan dermatitis.
Baca Juga: Wajib Dicoba, Hanya 30 Detik Kamar Mandi Langsung Mengkilap, Yuk Simak Caranya!
4. Mengencangkan pori-pori
Air dingin akan memperkecil pori-pori wajah kamu untuk sementara.
Dan pembeluh darah terkompresi sehingga wajah tidak terlihat bengkak atau bengkak.
5. Meredakan gatal
Mandi air dingin akan meredakan rasa gatal yang disebabkan oleh psoriasis.
Sehingga ketika mandi dengan air dingin sensasi menggaruk akan berkurang bahkan hilang.
Jadi, mulai sekarang cobalah mandi dengan air dingin.
(*)